Sempat Dikabarkan Meninggal Dunia, Ellyas Pical Justru Membaik

tinju ellis pical

TOPMETRO.NEWS – Petinju legendaris Ellyas Pical sempat dikabarkan meninggal dunia. Tapi kabar itu dibantah pihak keluarga yang menyebut kondisi Ellyas sudah membaik.

Sebagaimana diketahui, Jumat (17/2) lalu, Ellyas terpaksa dilarika ke Rumah Sakit Harapan Kita, Jakarta, setelah mengalami serangan jantung. Pemilik predikat juara dunia IBF kelas bantam junior pada 1985 itu pun telah mendapat tindakan pemasangan ring.

Empat hari di rumah sakit, Ellyas dikabarkan meninggal dunia. Tapi kabar itu ditepis keluarga.

“Enggak… Enggak (meninggal),” kata Rina Pical, istri Ellyas Pical seperti diberitakan detik sesaat lalu.

Rina menampik kabar itu dan menyebut kondisi suaminya justru sudah lebih baik dari sebelumnya.

“Perkembangannya sudah baik, sudah keluar dari ruang ICU. Sekarang sudah di ruang rawat. Komunikasi juga sudah lancar, ” ucapnya.(dt)

Related posts

Leave a Comment