TOPMETRO.NEWS – Anda terbiasa nonton TV saat sedang makan malam? Hentikan lah! Pasalnya sudah terbukti hal itu meningkatkan risiko obesitas hingga 37 persen.
Setidaknya temuan ini terungkap dalam penelitian di Ohio Colleges of Medicine Government Resource Center. Analisis terhadap kebiasaan makan 12 ribu warga Ohio menunjukkan bahwa sekitar sepertiga responden punya kebiasaan nonton TV saat makan malam bersama keluarga.
“Orang dewasa cenderung makan lebih banyak saat menonton televisi,” kata Rachel Tumin, ilmuwan yang memimpin penelitian tersebut seperti dilaporkan detik sesaat lalu.
Temuan lain yang terungkap dalam penelitian itu adalah, keluarga yang memasak sendiri makan malamnya punya risiko 26 persen lebih rendah untuk mengalami kegemukan. Keluarga yang tidak pernah nonton televisi saat makan malam juga lebih terhindar dari perilaku makan tidak sehat.
Ini bukan penelitian pertama yang mengaitkan prilaku makan dengan kebiasaan nonton televisi.
Tahun 2016 lalu, penelitian di University of Minnesota membuktikan nonton televisi saat makan bisa membuat perhatian teralihkan. Ini berisiko memicu prilaku makan tidak sehat.
Selain memicu prilaku makan tidak sehat, nonton televisi juga selalu dikaitkan dengan gaya hidup atau kurang gerak. (dt)