Hari Peduli Sampah, Bupati dan Ketua DPRD Deli Serdang Telusuri Sungai Kualanamu

TOPMETRO.NEWS – Peringati Hari Peduli Sampah (HPS), Bupati Deli Serdang H Ashari Tambunan bersama Ketua DPRD Ricky Prandana Nasution membersihkan sampah dengan menelusuri Sungai Kuala Namu, Lubuk Pakam, sepanjang lebih kurang 2 km dengan menaiki perahu karet, Selasa (07/03).

Acara juga dihadiri Wakil Bupati H Zainuddin Mars, Kasdim 0204/DS Mayor Inf Thamrin Hasibuan, Asisten III H Jentralin Purba SH, Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Ir Artini S Marpaung dan pimpinan SKPD lainnya, Camat Lubuk Pakam Khairul Azzam SSos.

Bupati mengatakan, peringatan HPS ini dilatarbelakangi oleh terjadinya tragedi longsor sampah Leuwi Gajah di Jawa Barat pada 21 Februari 2005 yang menelan korban 150 jiwa. Dengan diperingatinya HPS ini, kata Bupati, bertujuan untuk membangun komitmen bersama agar bencana akibat pengelolaan sampah yang kurang baik dan tidak berwawasan lingkungan tak terulang lagi.

“Muaranya tidak lain karena permasalahan sampah yang begitu kompleks dan luas, sebagai penyebab utama terjadinya pencemaran di laut yang mencapai 187,2 juta ton per tahun, dan ironisnya Negara kita menduduki peringkat kedua setelah Cina sebagai penyumbang sampah ke laut,” ujarnya.

Dengan ditetapkannya UU nomor 18 tahun 2008 tentang pengelolaan sampah sesungguhnya dilatarbelakangi dan memiliki dasar filosofis yang sangat kuat, karena didasari keinginan untuk merubah paradigma dan cara pandang terhadap sampah. “Kalau dulu sampah, sekarang berkah. Kata-kata bijak ini membawa alam fikir kita untuk melihat bahwa tumpukan sampah sesungguhnya adalah tumpukan uang, apabila dikelola dengan baik dan benar,” ujar Bupati.

Lepas Ikan Nila

Peringati Hari Peduli Sampah (HPS) yang diadakan Pemkab Deli Serdang, selain mengambil sampah dari Sungai Kuala Namu. Dalam kesempatan ini, puluhan ribu ikan nila dilepas di aliran Sungai Kuala Namu. Secara bergantian Bupati Deli Serdang H Ashari Tambunan, Wakil Bupati H Zainuddin Mars, Ketua DPRD Ricky Prandana Nasution, Kasdim 0204/DS Mayor Inf Thamrin Hasibuan, Asisten III H Jentralin Purba SH, Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Ir Artini S Marpaung dan pimpinan SKPD lainnya, Camat Lubuk Pakam Khairul Azzam SSos melepas puluhan ribu ikan nila.

Pelepasan ini sekaligus sebagai pertanda diresmikannya Sungai Kuala Namu menjadi lokasi lubuk larangan sebagai tindak lanjut dari tema yang diusung pada peringatan HPS tingkat Kabupaten Deli Serdang tahun 2017 yaitu ‘melaksanakan pengelolaan sampah terintegrasi dari gunung, sungai, kota, pantai hingga laut’ di Jalan Karya Baru Komplek Rumah Dinas Pemkab Deli Serdang, Lubuk Pakam.

Peringatan HPS itu juga digelar lomba penyuluhan Deli Serdang Berseri oleh kader-kader lingkungan se Kecamatan Lubuk Pakam, penyerahan plank bedah/rehab 86 rumah dari dana CSR Perusahaan kepada Bupati, selanjutnya diserahkan kepada masyarakat keluarga kurang mampu di Deli Serdang serta satu unit Bank Sampah yang telah dibangun dari dana CSR 28 perusahaan tahun 2016.

Kadis BLH Deli Serdang Artini menjelaskan, sebelumnya telah dilaksanakan bimbingan teknis kepada kader lingkungan hidup dan pengelolaah kampung hijau, gerakan pungut sampah (clean up) di pesisir Pantai Labu oleh masyarakat bersama pemerintah Kecamatan, road clean up diikuti 13 tim dari 13 Desa/Kelurahan di Kecamatan Lubuk Pakam, lomba pemilahan sampah yang memperoleh nilai harga jual/mata uang tertinggi dan lomba pilah sampah perkantoran SKPD.

Turut hadir di acara ini, Ketua TP PKK Ny Hj Yunita Ashari Tambunan, Ketua GOPTKI Ny Hj Asdiana Zainuddin, unsur FKPD, Asisten II Hj Saadah Lubis SPd MAP, pimpinan perusahaan yang menyalurkan dana CSR dan ratusan masyarakat kader lingkungan.

Sementara pemenang pada perlombaan ini, di antaranya perlombaan penyuluhan Deli Serdang Berseri juara I Mauluddin dari Desa Cemara, Kecamatan Lubuk Pakam. Aida Lisanar dari Kelurahan Petapahan dan Siti Nurhasanah dari Desa Tanjung Garbus, Kecamatan Lubuk Pakam. Sedangkan lomba pilah sampah bagi Kantor SKPD juara I Kantor Dinas PU dan Penataan Ruang menyusul Dinas Pendidikan dan Dinas Kesehatan.(TM/ril)

Related posts

Leave a Comment