Lakukan Cara Ini Agar Tak Bosan di Kereta Api

TOPMETRO.NEWS – Menaikin kereta api manjadi alternatif transportasi agar dapat berlibur menuju destinasi impian dengan biaya yang lebih murah. Agar tak bosan dalam perjalan panjang, anda harus lakukan beberapa hal ini.

Selama perjalanan menggunakan kereta kerap membuat Anda merasa pegal dan juga suntuk. Sehingga Anda mungkin akan merasa bosan.

Nah, bagi Anda yang sudah mempersiapkan diri untuk liburan bersama keluarga naik kereta, coba lakukan ini untuk menghilangkan kebosanan.

Bawa bantal leher

Bantal leher sangat berguna untuk memiliki tidur berkualitas selama berada di atas kereta. Selain itu, bantal juga akan mengurangi pegal linu selama perjalanan.

Siapkan musik

Cara paling ampuh untuk membunuh kebosanan adalah dengan mendengarkan musik favorit. Kencangkan volume dan dengarkan melalui headphones terbaik untuk menghibur Anda.

Menggunakan sandal

Untuk membuat perjalanan lebih nyaman lagi, usahakan untuk memakai sandal jepit karena membebaskan kaki dalam bergerak. Selain itu, sandal juga tidak akan memberikan efek bau kaki karena keringat.

Berfoto

Selama perjalanan pastinya Anda akan disuguhkan dengan ragam pemandangan cantik. Oleh karena itu, biar media sosial tetap hits, lebih baik manfaatkan waktu untuk berfoto.

Bawa novel

Jika Anda ingin suasana di dalam kereta lebih menyenangkan, maka lebih baik membaca novel. Bawalah buku bacaan menyenangkan dan menghidupkan suasana hati Anda.(TMN)

Related posts

Leave a Comment