Liverpool Tumbang Lawan Leicester City

TOPMETRO.NEWS – Awalnya Liverpool tertinggal tiga gol lebih dulu sebelum menyerah 1-3 di kandang Leicester City. Manajer Liverpool Juergen Klopp kesulitan menjelaskan kekecewaannya.

Bertandang ke Stadion King Power, Selasa (28/7/2017) dinihari WIB, Leicester mengejutkan Liverpool setelah Jamie Vardy dan Danny Drinkwater menggetarkan gawang yang dijaga Simon Mignolet. Setelah turun minum, The Foxes berhasil mencetak gol ketiga lewat sundulan Vardy.

Philippe Coutinho membuat gol balasan Liverpool untuk menipiskan skor menjadi 1-3. Meski begitu, The Reds tidak benar-benar kembali dalam permainan di sisa waktu pertandingan.

Kekalahan ini menggagalkan Liverpool kembali ke empat besar. Liverpool kini menempati posisi kelima dengan 49 poin, tertinggal satu angka dari Arsenal di atasnya dan hanya terpaut satu angka dari Manchester United di bawahnya.

“Permasalahan bahasa menjadi sedikit lebih sulit ketika Anda kalah. Sulit untuk menemukan kata-kata yang tepat,” ungkap Klopp di BBC Sport.

“Bukannya Leicester terlalu agresif pada malam ini, saya pikir kami yang tak cukup mengandalkan fisik,” ujarnya seperti dilaporkan detik.

“Mereka mempersiapkan diri dengan baik, mereka siap. Mereka melakukan set piece dengan baik dan kami membuang kesempatan dari lemparan-lemparan ke dalam dan apa yang mengecewakan adalah kami sepertinya tidak membicarakannya.”

“Gol pertama sulit diterima dan hal itu jelas membantu mereka mendapatkan banyak momentum. Akan sulit menjelaskan kekecewaan saya di dalam bahasa Jerman jadi di dalam bahasa Inggris bisa lebih buruk lagi,” tandas Klopp.(dt)

Related posts

Leave a Comment