PSMS Medan Tertinggal 1-0

macan kemayoran

topmetro.news – Lagi-lagi striker Persija Jakarta Marco Simic asal Kroasia menjadi momok bagi PSMS Medan, dimenit ke-60 mencetak gol bagi Macan Kemayoran yang memanfaatkan umpan matang Riko Simanjuntak, pada semifinal leg kedua Piala Presiden, Senin (12/2/2018) di Stadion Manahan Solo. Dan PSMS Medan sementara tertinggal 1-0 atas Persija.

Keasikan melakukan serangan ke pertahanan Persija Jakarta, Legirin cs lengah atas pertahanan. Serang balik yang dilakukan Persija Jakarta tak mampu dibendunng M Roby. Dari gol tersebut, PSMS Medan menambah defisit gol menjadi 4 gol, yang membuat peluang PSMS Medan semakin berat untuk mengejar ketertinggalannya.

Peluang Baik

Sebenarnya, PSMS Medan bisa menyamakan kedudukan, peluang baik yang dihasilkan Wilfried Yessoh di menit ke-66 tak mampu menyamakan kedudukan, padahal Yessoh tinggal berhadapan dengan penjaga gawang Persija Andritany.

Menit ke-67 Persija Jakarta menghasilkan peluang menambah pundi gol dari Bambang Pamungkas yang memanfaatkan umpan matang dari sektor kanan pertahanan PSMS, melalui umpan silang Riko Simanjuntak, sundulan Bambang Pamungkas melambung diatas mistar gawang PSMS Medan dikawal Andika Bhayangkara. (TM-YOFE)

Related posts

Leave a Comment