Wartawan Tewas Tertabrak Bus Pinem

Wartawan Tewas Tertabrak Bus Pinem

topmetro.news – Wartawan tewas tertabrak bus Pinem. Akibat peristiwa laka lantas yang terjadi di Tebing Tinggi Rabu (7/2/2018) sekira pukul 20.00 Wib itu menyebabkan ZefrieTanjung (49) salah seorang wartawan terbitan Medan tewas tertabrak bus Pinen BK 7900 LC jurusan Medan-Rantauprapat.

Info yang diperoleh wartawan yang sehari-hari bertugas di Kabupaten Batubara itu awalnya datang dari arah Tebingtinggi menuju Medan dengan mengendarai sepeda motor CBR BK 3582 UAB. Namun wartawan yang tercatat sebagai warga Jalan Air bersih Gang Kita No 198 C, Kelurahan Sudirejo I, Kecamatan Medan Kota itu tidak memperhatikan truk Fuso bermuatan sawit yang mogok berhenti di depannya. Diduga terkejut, korban lantas membanting stang kendaraannya ke arah kanan namun ‘disambut’ bus Pinem yang muncul dari arah berlawanan.

Seketika korban tertabrak dan terkapar di Jalinsum Tebingtinggi-Medan persisnya di Desa Paya Bagas, Kecamatan Tebingtinggi, Kabupaten Sergai.

Setelah peristiwa itu, sang sopir bersama kernetnya langsung berhenti, turun menolong korban. Karena dilihat korbannya mengalami luka berat sang sopir bersama kernetnya langsung membawa korban ke rumah sakit Sri Pamela Kota Tebingtinggi dengan menggunakan mobil ambulans yang saat itu melintas di lokasi kejadian.

Sopir dan Kernet Melarikan Diri

Setelah di rumah sakit korban sempat diberi pertolongan medis. Namun lantaran lukanya terlalu parah terutama di bagian kepala dan di bagian tangan sebelah kiri, oleh para medis menyatakan korban telah meninggal dunia. Sementara sang sopir dan kernet usai mengantar korbannya ke rumah sakit langsung melarikan diri. Hingga kini petugas laka lantas Polres Tebingtinggi belum mengetahui identitas mereka.

Kanit Laka Lantas Polres Tebingtinggi Aiptu Supriyadi kepada wartawan membenarkan adanya kecelakaan antara sepeda motor CBR BK 3582 UAB dengan mobil bus Pinem BK 7900 LC. Menurutnya hingga kini sang sopir bus Pinen melarikan diri. Akibat kecelakaan ini si pengemudi sepeda motor CBR meninggal dunia di RS Sri Pamela Kota Tebingtinggi.

Untuk barang bukti petugas mengamankan bus Pinem dan sepedamotor milik korban kini teronggok di Unit Lantas Polres Tebingtinggi. (TM-Erwan)

Related posts

Leave a Comment