Syaf Lubis Pimpin Tim Kampanye Jokowi-Ma’ruf di Medan

syaf lubis

topmetro.news– Ketua DPD Partai Golkar Medan Syaf Lubis, dipercaya menjadi Ketua Tim Kampanye Jokowi-Ma’ruf, untuk tingkat Kota Medan. Penetapan itu diambil setelah melalui dua kali pertemuan.

Dimana akhirnya Tim Kampanye Calon Presiden dan Calon Wakil Presiden, Jokowi-Ma’ruf Amin terbentuk secara lengkap. Selain Syaf Lubis yang ditetapkan menjadi ketua tim kampanye, dihunjuk juga Ketua DPC PDIP Hasyim SE menjadi sekretaris dan Aja Sahri dipercaya menjadi bendahara.

Informasi ini disampaikan Ketua DPK PKPI Medan Syarifuddin kepada media, usai kegiatan deklarasi pemilu damai, di Pendopo Lapangan Merdeka, Medan, Kamis (20/9/2018).

Pengalaman Syaf Lubis

Sebagaimana diketahui, sembilan parpol pengusung Jokowi-Ma’ruf Amin, telah sepakat menunjuk Syaf Lubis. Sebab, lanjut, Syarifuddin, politikus senior di Kota Medan itu sudah berpengalaman menjadi ketua tim pemenangan. Termasuk pengalaman dalam dua edisi terakhir Pilkada Kota Medan

Syarifuddin yakin, dengan pengalaman yang dimiliki Syaf Lubis, maka pasangan Jokowi-Ma’aruf Amin bisa menang di Kota Medan. “Target tim kampanye yakni pemilih milenial. Caranya dengan aktif di media sosial,” ucap pria yang akrab disapa Acil ini.

Dia pun mengutarakan secara ringkas struktur tim kampanye di Medan, yang melibatkan para pengurus parpol pendukung.

“Semua ketua partai tingkat Medan masuk di pengurusan tim kampanye sebagai wakil ketua. Sekretaris partai menjadi wakil sekretaris, bendahara menjadi wakil bendahara,” tukasnya. (TM-REL)

Related posts

Leave a Comment