Mantan Ketua Umum PSMS Medan Meninggal Akibat Covid-19

Mantan Ketua Umum PSMS

topmetro.news – Mantan Ketua Umum PSMS Medan dr Mahyono SpB SpBA meninggal dunia akibat Covid-19, di Rumah Sakit Royal Prima Medan, Kamis (1/10/2020), sekira pukul 11.03 WIB.

Dokter yang penggemar sepakbola ini tutup usia pada umur ke 64 tahun. Dan sebelum meninggal, dr Mahyono sempat menjalani isolasi dan perawatan selama 10 hari sebagai pasien Rumah Sakit Royal Prima Medan.

Ketua Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Cabang Medan dr Wijaya Juwarna SpTHT KL membenarkan kabar meninggalnya mantan Ketua Umum PSMS itu karena terpapar Covid-19. Ia menyebutkan bahwa dr Mahyono menjadi dokter yang ke-14 sekawasan Kota Medan yang meninggal akibat Covid-19.

“Benar dr Mahyono menjadi dokter ke-14 di Medan yang meninggal karena Covid-19,” ucapnya Kamis (1/10/2020).

PSMS Medan Berduka

Seperti yang kita ketahui, pada tahun 2015-2017 dr Mahyono pernah menjabat sebagai Ketua Umum PSMS Medan. Lalu pada awal 2017, dr Mahyono memilih mundur sebagai Ketua Umum PSMS karena kesibukannya sebagai dokter ahli bedah.

Kemudian pada tahun 2015, dr Mahyono juga membawa PSMS Medan menjuarai Piala Kemerdekaan.

Kabar meninggalnya dr Mahyono ini pun turut membuat segenap Keluarga Besar PSMS Medan berduka. Sekretaris PSMS Medan Julius Raja mengatakan, bahwa dr Mahyono adalah sosok yang baik dan juga memiliki komitmen untuk membawa PSMS berprestasi.

“Almarhum ini sosok yang baik dan memiliki komitmen untuk membawa PSMS berpretasi,” ucapnya, Jumat (2/10/2020).

Julius Raja turut menyampaikan rasa kehilangan atas kepergian dr Mahyono. “Tentu dengan kepergiannya kita sangat kehilangan,” tutupnya.

reporter | Nita Veronika Simbolon

Related posts

Leave a Comment