Smartphone Lipat Pertama Xiaomi Dibandrol Terjangkau?

smartphone lipat pertama

topmetro.news – Sebelumnya memang sudah beredar kabar jika Xiaomi telah mendaftarkan paten untuk konsep sebuah layar lipat. Menjadi menarik memang seperti apa final konsep itu. Dan kini berdasarkan kabar terbaru menyebut, jika smartphone lipat pertama itu akan mengunakan engsel dan mengusung konsep mirip dengan Samsung Galaxy Z Fold 2.

Informasinya, bahwa smartphone layar lipat Xiaomi itu lolos dalam sertifikasi Kementerian Industri dan Teknologi Informasi Tiongkok. Berdasarkan bocoran, perangkat ini memang terlihat mirip dengan Samsung Galaxy Z Fold 2. Yakni dengan konsep layar utama ponsel lipat ke arah dalam.

Kendati demikian, perangkat ini tidak memiliki lubang kamera depan atau punch hole di bagian layarnya. Berdasarkan informasi pula, smartphone ini menggunakan layar OLED seluas 8,03 inci pasokan Samsung. Sementara, layar di sisi luar akan memiliki ukuran 6,38 inci

Yang patut ditunggu sebenarnya ialah soal harga, karena memang sebelumnya gencar dikabarkan jika ponsel lipat Xiaomi menjadi yang termurah dari produk sejenis dan konon kabarnya pula sudah siap diumumkan pada Maret 2021 ini.

Bursa Ponsel Lipat

Sekedar informasi, selain Xiaomi, Oppo kabarnya juga siap meluncurkan ponsel lipatnya pertamanya secara resmi pada akhir Juni 2021. Dan Vivo bahkan Google kabarnya juga akan turut serta meramaikan pasar ponsel lipat 2021. Namun belum ada kabar pasti kapan perusahaan teknologi tersebut meluncurkannya.

Dan semua produk dari brand ternama ponsel itu konsepnya juga berjenis lipat. Percis seperti perangkat lipat pendahulunya. Hanya saja yang membuatnya berbeda tentu seperti cara brand mengemas teknik lipatnya. Karena masing-masing memiliki cara tersendiri.

BACA | Realme GT 5G Resmi Meluncur, Ponsel Snapdragon 888 Termurah

Lalu yang juga membuatnya semakin menarik dari sisi persaingan ponsel layar lipat tentunya Huawei. Kabarnya, Huawei siap merilis produk lipat terbarunya tahun ini. Sementara Samsung, berdasarkan kabar, juga bakal merilis Galaxy Z Fold3 dan Z Flip3 pada Q3.

sumber | Selular.ID

Related posts

Leave a Comment