168 Peserta Ujian SKB CPNS 2021 Aceh Singkil Diwajibkan Suntik Vaksin

Peserta Ujian SKB CPNS 2021 Aceh Singkil Diwajibkan Suntik Vaksin

topmetro.news – Para peserta Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kabupaten Aceh Singkil yang lulus pada tahap awal SKD yang lalu, diwajibkan sudah disuntik vaksin untuk mengikuti tahap selanjutnya yakni ujian SKB.

Hal ini sesuai surat edaran dari BKPSDM melalui siaran persnya.

“Direncanakan pelaksanaan ujian SKB CPNS formasi 2021 akan digelar pada 28/11/2021 mendatang,” ucap Ali Hasmi Kepala BKPSDM, Kamis (11/11/2021).

Ali Hasmi melanjutkan bahwa peserta yang akan mengikuti ujian SKB nantinya sebanyak 168 orang. Terdiri dari tenaga kesehatan 76 orang memperebutkan 48 formasi. Kemudian, tenaga teknis 92 orang dengan memperebutkan 40 formasi.

“Para peserta yang lulus SKD ini akan mengikuti ujian SKB yang dibuka dengan tiga sesi, ujian dimulai pada pukul 06.30 WIB hingga pukul 14.30 WIB. Masing-masing durasi ujian per sesi selama 90 menit,” tuturnya.

“Sebagai tambahan. Ditegaskan kembali para peserta diwajibkan harus sudah disuntik vaksin Covid-19 minimal dosis satu,” imbuhnya.

reporter | Rusid Hidayat Berutu

Related posts

Leave a Comment