Berngap Sembiring Kembali Terpilih Ketua DPC Partai Hanura Deli Serdang 2022-2027

Berngap Sembiring terpilih kembali sebagai Ketua Partai Hanura Deli Serdang dalam Muscab III Partai Hanura Deli Serdang, Jumat (1/4/2022).

topmetro.news – Berngap Sembiring kembali terpilih sebagai Ketua Partai Hanura Kabupaten Deli Serdang 2022-2027. Berngap terpilih secara aklamasi dalam Musyawarah Cabang (Muscab) III Partai Hanura Kabupaten Deli Serdang, di Tamora Golf Club Kecamatan Tanjung Morawa, Deli Serdang, Jumat (1/4/2022).

“Muscab III Hanura menetapkan secara aklamasi Bapak Berngap Sembiring sebagai Ketua DPC Partai Hanura Deli Serdang 2022-2027,” ujar pimpinan Muscab Devi Yarmila bersama Sekretaris Irwan Ginting beserta anggota Untung Karzimi, Indrie, dan Dodo Sinuhaji.

Selanjutnya, Berngap Sembiring dapat mandat sebagai formatur tunggal untuk menyusun kepengurusan DPC Partai Hanura Kabupaten Deli Serdang.

Sementara itu, Berngap Sembiring dalam sambutannya mengucapkan terimakasih atas kepercayaan seluruh pengurus PAC Partai Hanura se-Kabupaten Deli Serdang yang memintanya kembali sebagai ketua.

“Terima kasih juga kepada Pak Fityan Handy selaku Sekretaris DPD Partai Hanura Sumut, Pak Dedi SH selaku Bendahara DPD Partai Hanura Sumut dan pengurus lainnya yang telah hadir membuka Muscab dan mendukungnya sebagai Ketua DPC Partai Hanura Deli Serdang,” ujar Berngap Sembiring.

Prioritaskan Ketua PAC

Soal program ke depan, Berngap Sembiring dengan tegas dan optimis mengatakan, setiap dapil calon legislatif dari Partai Hanura akan terpilih. Hal ini karena setiap Ketua PAC Hanura akan jadi prioritas maju sebagai calon legislatif.

“Target kita setidaknya akan ada tujuh calon legislatif untuk di Deli Serdang terpilih. Sebab kita libatkan pengurus Pemuda Pancasila baik di tingkat kecamatan dan rantingnya untuk membesarkan Partai Hanura yang kita cintai ini,” tegas Berngap Sembiring.

Sedangkan, Ketua DPD Partai Hanura Sumut melalui Dedi SH selaku bendahara mengatakan, pilihan pengurus seluruh pengurus PAC Partai Hanura terhadap Berngap Sembiring sangatlah tepat. Artinya tidak salah memilihnya kembali untuk membesarkan Partai Hanura ini.

“Ketua terpilih Berngap Sembiring sudah sangatlah tepat. Karena sudah tiga periode terpilih sebagai legislatif di Deli Serdang. Tentunya sudah tahu betul bagaimana untuk membesarkan Partai Hanura ini. Dan sosoknya juga merakyat dan punya hati nurani untuk membesarkan partai dan kesejahteraan rakyat,” ucap Dedi.

Sebelumnya, Sekretaris DPD Partai Hanura Sumut Fityan Handy mewakili Ketua DPD Hanura Sumut Kodrat Shah telah membuka Muscab DPC Partai Hanura Deli Serdang. Selanjutnya pimpinan sidang dengan ketua Irwan melanjutkan acara dan membacakan tata tertib dan tugas para peserta.

Ketua Panitia Muscab III Partai Hanura Kabupaten Deli Serdang Putera melaporkan 20 pengurus PAC hadir dan ikut dalam acara ini. Mulai dari awal hingga berakhir, acara berlangsung tertib dan sukses.

penulis | Erris JN

Related posts

Leave a Comment