Terkait Soal BBM, Besok HMI Madina Akan Aksi Di DPRD

Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Kabupaten Mandailing Natal (Madina) akan menyampaikan aspirasi ke Gedung DPRD, Komplek Perkantoran Paya Loting, Desa Parbangunan, Kecamatan Panyabungan.

topmetro.news – Besok, Jumat (9/9/2022), sekira pukul 10.00 WIB, Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Kabupaten Mandailing Natal (Madina) akan menyampaikan aspirasi ke Gedung DPRD, Komplek Perkantoran Paya Loting, Desa Parbangunan, Kecamatan Panyabungan.

Aksi itu terkait masalah kenaikkan harga BBM (bahan bakar minyak).

Berdasarkan informasi yang topmetro.news himpun, ratusan massa dari kader aktif HMI Madina akan melakukan aksi dan berkumpul pukul 09.00 WIB di Sekretariat HMI Jalan Willem Iskandar Kelurahan Pidoli Dolok (dekat Simpang STAIN Madina).

“Penyampaian aspirasi dengan cara turun ke jalan akan berlangsung besok. Dan, tujuan kita hanya satu. Yakni Kantor DPRD Madina. Besok kita akan berangkat secara iring-iringan menaiki sepeda motor dari Sekret HMI,” terang Ketua HMI Madina Mhd Riswan Nasution, Kamis (8/9/2022).

Lalu Riswan juga menuturkan bahwa yang menjadi orator pada aksi tuntutan kenaikan harga BBM esok adalah dari kader HMI Madina. “Untuk penyampaian aspirasi (orator) dalam aksi besok rekan kita Sonjaya Rangkuti bersama rekan-rekan kita yang lain,” ungkapnya.

Etika

Kemudian Riswan juga mengatakan telah memberikan pesan serta mengimbau kepada seluruh kader HMI yang akan ikut serta dalam aksi unjuk rasa. Yaitu, agar mengedepankan etika.

“Kepada rekan-rekan kader HMI Madina yang akan ikut aksi besok saya sudah berpesan agar jangan anarkis selama demo berlangsung. Yang tentunya harus menunjukkan mahasiswa itu adalah orang berpendidikan,” tandasnya.

reporter | Jeffry Barata Lubis

Related posts

Leave a Comment