Ekspor Fortuner Naik 76%

TOPMETRO.NEWS – Pencapaian ekspor Toyota Indonesia tahun 2017 cukup tinggi. Pengiriman mobil buatan Indonesia dalam bentuk utuh ada di angka 15.400 unit selama Januari 2017.

Pencapaian itu meningkat sekitar 76% dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya yang berjumlah 8.800 unit.

“Kami berharap performa positif ekspor awal tahun ini dapat terus dipertahankan, sehingga target peningkatan ekspor sebesar 10%, tahun 2017 dapat kami capai,” ujar Wakil Presiden Direktur TMMIN, Warih Andang Tjahjono, Rabu, (7/3) seperti dilansir detik, sesaat lalu .

Pencapaian itu, kata dia, Fortuner mendominasi dengan berkontribusi sekitar 5.000 unit, diikuti Vios dengan menyumbang 2.500 unit. (dt)

Related posts

Leave a Comment