KONI Sumatera Utara Bekerjasama LP2O Lankor Menggelar Pelatihan Pelatihan Fisik Level I Nasional 2025

topmetro.news, Medan – KONI Sumatera Utara bekerjasama dengan LP2O Lankor, menggelar Pelatihan Pelatih Fisik Level I Nasional 2025 yang diikuti sebanyak 60 pelatih dari berbagai cabang olahraga berlangsung 21 hingga 23 Desember 2025.

Pada pembukaan Pelatihan Pelatih Fisik Level I Nasional 2025 yang dibuka Ketua Umum KONI Sumut Kolonel TNI (Purn) Hatunggal Siregar diwakili Waketum I Bambang K Wahono, pada Minggu (21/12/2025} menyampaikan, kegiatan pelatihan pelatih fisik yang dilaksanakan saat ini adalah hal sangat penting untuk menciptakan prestasi atlet dari seluruh cabang olahraga.

“Kami memberikan apresiasi yang tinggi dengan terlaksananya kegiatan ini. Sebab, fisik merupakan penentuan bagi atlet untuk menggapai prestasi dari berbagai kejuaraan. Tentunya, pelatih fisik sangat diperlukan keberadaannya di cabang olahraga itu sendiri. Untuk itu, saya mengharapkan seluruh peserta pelatihan ini dapat menyerap ilmu yang diberikan dari para pembicara nantinya, sehingga ke depan kita memiliki pelatih yang mumpuni melahirkan atlet potensi terbaik,” harapnya.

Sementara itu sebelumnya, Ketua Umum LP2O Lankor, Prof Ria Lumintuarso saat zoom meting menjelaskan, peran pelatih fisik untuk saat ini dan ke depan sangat diperlukan, karena ditangan pelatih fisik itulah untuk menentukan layak atau tidaknya seorang atlet bisa tampil dengan beik di setiap pertandingan.

“Untuk itu, LP2O Lankor menyambut baik apa yang dilakukan KONI Sumut untuk melaksanakan kegiatan pelatihan pelatih fisik ini. Saya yakin dan percaya ke depan, Sumatera Utara dapat melahirkan atlet yang mampu lebih banyak meraih prestasi terbaik untuk Indonesia di berbagai event internasional,” pungkasnya.

Sebelumnya, Ketua Panpel Pelatihan Pelatih, Prof Indra Kasih yang diwakili Ahmad Juliaden dalam laporannya menyampaikan, dalam kegiatan pelatihan pelatih fisik level I Nasional 2025 yang dilaksanakan KONI Sumut dan LP2O Lankor diikuti sebanyak 60 peserta dari berbagai cabang olahraga yang ada di Sumut,  serta kegiatan ini berlangsung 21 hingga 23 Desember dengan menghadirkan tiga narasumber yakni Prof Imran Ahmad, Prof Amir Supriadi dan Prof Rahma Dewi.

Reporter | Yonan Febrian

 

Related posts

Leave a Comment