Komunitas Medan Max Independent (MAXI)

komunitas medan max indonesia

TOPMETRO.NEWS – Yamaha NMAX merupakan salah satu produk motor skutik terbaru keluaran Yamaha yang hadir dengan desain yang modern dan elegan yang dipadukan dengan teknologi VVA (Variable Valves Actuation) yang pertama kali diterapkan pada sebuah motor di dunia, dan merupakan motor matik pertama di pasar motor ASEAN yang dilengkapi dengan sistem ABS (Anti-lock Brake System) yang diadopsi dari moge Yamaha. Selain itu, motor skutik besutan Yamaha ini juga dibekali dengan berbagai fitur canggih dan modern untuk menunjang kenyamanan serta keamanan saat berkendara. Dengan perpaduan antara sektor desain, fitur serta mesin yang diusung motor Yamaha Nmax ini mampu menjadikannya salah satu motor model matik yang cukup diminati konsumen di tanah air maupun diluar negeri.

Yamaha NMAX memang dibuat sebagai sebuah motor premium, jadi wajar apabila harga motor Yamaha NMAX dijual lebih mahal dibandingkan motor matic pada umumnya. Bahkan untuk harganya sendiri dibanderol diatas 26 Juta Rupiah, pasalnya didalamnya sudah tersimpan mesin canggih dengan kapasitas 150 cc yang membuatnya menjadi salah satu motor matic paling bertenaga di Indonesia.

Desain Yamaha NMAX diadapatasi dari desain motor matic CBU Yamaha T-Max yang dibanderol ratusan juta rupiah. Walaupun berbeda mesin, namun tampilan luar motor ini terlihat hampir mirip dengan desain sport Yamaha T-Max, sehingga menjadikannya terlihat lebih gagah sebagai sebuah sepeda motor matic. Berbeda dengan motor matic pada umumnya, Yamaha NMAX menawarkan mesih berteknologi balap yang memberikan peforma akselerasi yang semakin cepat dan mantap ketika dikendarai.

Teknologi mesin Blue Core menjadi jaminan Yamaha NMAX memiliki efesiensi bahan bakar lebih baik, karena memiliki proses pembakaran lebih sempurna, sehingga otomanatis meningkatkan efesiensi bahan bakar. Ketangguhan mesin motor ini memang tak usah diragukan lagi, pasalnya pihak Yamaha telah mendesain Yamaha NMAX dengan beragam teknologi canggih yang menjamin motor ini bertenaga dan memiliki kenerja handal dengan efensieni bahan bakar lebih maksimal dalam pemakaian jangka panjang.

Mengenai harga, motor ini lebih murah dari Honda PCX 150, Karena kendaraan ini diproduksi di Indonesia, hal inilah menjadi salah satu faktor yang membuat harga Yamaha NMAX 150 lebih murah dibandingkan pesaingnya Honda PCX 150. Namun itu bukanlah satu-satunya alasan harga NMAX jadi lebih kompetitif dibandingkan seterusnya. Setidaknya ada lebih dari satu alasan Yamaha yang mempengaruhi harga NMAX.

Untuk harga N MAX baru di kota Medan saat ini di bandrol dengan harga Rp. 27.400.000 Untuk jenis Yamaha NMAX ABS dan Rp. 23.500.000 Untuk jenis  NMAX Non ABS.

Meski memiliki teknologi mesin yang canggih, NMAX ternyata masih menggunakan dinamo starter untuk menyalakan mesin. Berbeda dengan PCX yang memakai komponen mutakhir dan terbilang lebih mahal yaitu ACG starter, sehingga menyebabkan NMAX tak memiliki fitur Idling Stop System. Yamaha mengungkapkan penggunaan dinamo starter disebabkan karena NMAX tak membutuhkan daya listrik yang terlalu besar.

Dengan banyaknya sepeda motor Yamaha N Max di Medan, maka beberapa orang pemilik sepeda motor jenis ini berinisiatif untuk mendirikan sebuah komunitas yang bernama Medan Max Independent (MAXI) Maxi, komunitas ini lebih berorientasi pada kegiatan sosial dan sosialisasi tertib berlalu lintas.

Motto : Kita Saudara, Kita Setia, Kita Bersama, Kita Terdepan

Medan Max Independent (MAXI) di deklarasikan pada tanggal 30 April 2017 yang dihadiri oleh Mantan Kapolda Sumut Irjen Pol (Purn) Drs H Wisjnu Amat Sastro SH, AKBP Drs Safwan Khayat M Hum (Pembina MAXI), Camat Mean Marelan, Drs Syaiful Safri MM (mantan Kadis Pendidikan Sumut dan Plt Bupati Batubara, Para Perwira Menengah Polri, serta turut pula hadir Ketua Yayasan Budaya Hijau Indonesia H Bathara Surya SE Msi, Organisasi KNPI dan OKP serta tokoh masyarakat dan Agama.

Untuk susunan pengurusnya: Ketua Umum: Nasrullah, Ketua Harian: Arief Ardiansyah, Sekretaris Umum: Tommy Susilo Utomo, Wakil Sekretaris: Hendrie Haryanto, Bendahara: Muhajir, Wakil Bendahara: Supriono dan Juanda, Kabid Humas: Kuswanto, Wakabid Humas: Amri Husni, Kabid Turing: David Hendra, Wakabid Turing: Irfansyah, Kabid Tatib: Suwali. Dan untuk Sekretaritanya MAXI mempunyai dua tempat: 1 Sekretariat I terletak di Jln Bilal Showroom Azahra motor, Sekretariat II terletak di jln Marelan Raya Psr 3 Showroom Yamaha SJKM.

Untuk menjadi anggota, ada syarat yang harus dipenuhi bagi mereka yang ingin bergabung maupun yang sudah menjadi anggota MAXI diantarnya: pertama-tama mereka harus memiliki unit jenis sepeda motor Yamaha N Max serta membayar iuran Rp 20.000 perbulan.

Mengenai kegiatan-kegiatan yang sudah dilakukan komunitas MAXI Nasrullah Ketua Umum MAXI dalam wawancaranya dengan wartawan Top metro (14/09) mengatakan : ” beberapa kegiatan yang telah kami lakukan selama berdirinya komunitas ini diantaranya adalah, memberikan bantuan kepada panti asuhan Bani Adam di Mabar, melakukan penanaman pohon 2500 batang di Marelan, kegiatan sosialisasi tertib lalu lintas dan safety riding MAXI bersama Kasat lantas Polres Belawan di Yayasan Budi Agung Medan, kegiatan menata Tugu juang bersama Camat Medan dan Lurah Pekan Labuhan. Renovasi Mushalla di Binjai dalam rangka turing dan religi dll.

Tommy Susilo Utomo (Sekretaris Umum) dalam kesempatan yang sama menjelaskan tentang ketertarikannya dengan Yamaha N Max: “ saya tertarik dengan N Max karena motornya lumayan besar dan nyaman untuk membawa keluarga, lalu saya membelinya pada 9 September 2016 dengan harga 26 juta rupiah, lalu saya bergabung dengan komunitas ini sejak club ini terbentuk dan saya salah satu pendirinya. Dengan ikut bergabung dalam komunitas ini, maka saya banyak mendapat teman, sahabat bahkan menjadi saudara.”

Untuk perawatannya Tommy menambahkan, “ sejauh ini perawatan service rutin kami langsung ke Yamaha saja, sedangkan harga suku cadang tidak terlalu mahal, masih terjankau bagi kantong kami, untuk nilai jual kembalinya masih lumayan tinggi,” pungkasnya.

Adi Damanik salah sorang anggota club mengatakan,” saya senang dengan Yamaha N Max, karena diatasnya nyaman untuk turing, kita enggak gampang letih dan bergabung menjadi anggota N Max sejak berdirinya komunitas ini, saya ikut bergabung dengan komunitas ini dengan tujuan untuk menambah pertemanan,persahabatan dan kekeluargaan.”. (Herryansyah)

Related posts

Leave a Comment