Asyik Isap Lem & Sabu, 6 Pemuda Diamankan

TOPMETRO.NEWS – Dalam rangka razia blusukan Polres Asahan berhasil mengamankan 4 pelajar serta 2 pemuda diduga pengguna lem dan Narkoba di Jalan Pramuka dan Jalan Mutiara Kisaran Kabupaten Asahan. Selain itu dari lokasi polisi menyita lima unit sepeda motor tidak memiliki dokumen surat-surat kendaraan, Minggu (29/10/2017).

Kapolres Asahan AKBP Kobul Syahrin Ritonga S.I.K, MSi mengatakan pihaknya terus meningkatkan razia belusukan malam di sejumlah tempat yang dianggap rawan tepatnya Jalan Sei Asahan, Jalan Pramuka, Jalan Durian Kisaran dan Stadion Kisaran Jalan Mutiara Kisaran. Kegiatan tersebut dilakukan dalam rangka menekan angka perjudi dan peredaran narkoba.

Awalnya polisi curiga dengan aktivitas empat pelajar di lokasi rumah kosong Jalan Pramuka Kecamatan Kisaran Timur Kabupaten. Asahan kemudian mendekati pemuda tanggung itu untuk mengetahuinya. Ternyata empat pelajar sedang asik ngelem.

Dijelaskan keempat remaja itu yakni S (15), M,A (15), DH (15) DP (14) yang semuanya Warga Kecamatan Kisaran Timur, Kabupaten Asahan langsung di bawa ke Polres Asahan untuk didata identitasnya serta diberikan arahan dan nasihat mengenai kenakalan remaja.

Lebih lanjut Kobul menjelaskan bahwa pihaknya memanggil semua orangtua ke empat remaja sebelum dilepaskan, mereka diminta menandatangani surat pernyataan tidak akan mengulangi perbuatan serupa.

“Menghisap lem ini sudah memprihatinkan bagi remaja. Kapolres Asahan AKBP Kobul Syahrin Ritonga mengimbau kepada orang tua untuk lebih mengawasi dan memperhatikan anak-anaknya agar terhindar dari perbuatan yang negatif dan kenakalan remaja,” ungkap Kobul.

Selanjutnya dari tempat berbeda, dua pemuda diduga pengguna narkoba yakni Yudi Tarigan (20) warga Jalan KH. Agus Salim Kelurahan Selawan, dan Yus Deni (20) warga Lingkungan IV Kelurahan Teladan, Kecamatan Kisaran Timur, Kabupaten Asahan.

Polisi juga menyita lima kendaraan sepeda motor yang tidak memiliki dokumen surat kendaraan sempeda motor roda dua, Yamaha Mio dengan nomor polisi Nopol BK 5669 LV beserta barang bukti narkoba, Honda Beat dengan nomor polis Nopol BK 4942 VAT, uzuki FU sengan nomor polis Nopol BK 6418 NZ, Suzuki Satria F 150 dengan nomor polis Nopol BK 6871 VAR dan Honda Supra X dengan nomor polis Nopol BK 5004 VAW keempat kendaraan tersebut di tilang tidak memiliki surat dokumen kendaraan.

Kini kedua pemuda beserta barang bukti kendaraan sepeda motor yang tidak memiliki surat-surat dokumen sudah di amankan guna proses penyelidikan lebih lanjut, Untuk menimalisir angka kejahatan Polres Asahan rutin melaksanakan patroli.

Tujuan pelaksanaan Patroli untuk menciptakan rasa aman dan nyaman serta menunjukkan kepada masyarakat bahwa Polres Asahan serius dalam melakukan pemberantasan narkotika dan perjudian di Wilayah Hukum Polres Asahan.(TM/Abib)

Related posts

Leave a Comment