Seminggu Kenalan di FB, Oppo Siswi SMA Lewong

Seminggu Kenalan di FB, Oppo Siswa SMA Lewong

TOPMETRO.NEWS – Dengan wajah penuh penyesalan, korban berinisial N ditemani ibunya M (45) warga Jalan Sakti Lubis Gang Pegawai, Medan ini mendatangi Polsek Patumbak Selasa (12/12) guna membuat laporan pengelapan yang dilakukan seorang pria yang baru dikenalnya di media sosial Facebook.

Peristiwa pengelapan yang dialami siswi SMA di salah satu sekolah di Medan ini berawal ketika dirinya baru berkenalan dengan pelaku William Sagala di media sosial Facebook.

Singkat cerita, karena sudah saling berkenalan, akhirnya keduanya pun sepakat untuk ketemuan di depan Gang rumah korban.

“Aku baru seminggu berkenalan dengan William Sagala (pelaku) di media sosial Facebook, lalu kami bertemu di depan gang rumah kami. Setelah bertemu, dia (pelaku) mengajakku jalan dan kami pun berconcengan dengan menaiki sepeda motor Honda Beatnya,” kata korban N saat membuat laporan di Polsek Patumbak, Rabu (13/12).

Setelah sukses membawa korban jalan, setibanya di Alfamart di Jalan SM. Raja tepatnya dekat Kantor Lurah, pelaku memberhentikan laju sepeda motor miliknya.

Lantaran berhenti lantas korban bertanya kepada pelaku: “Kita mau ngapain, dan dia (pelaku) meminta aku untuk membelikan kertas kado di Alfamart itu,” aku korban.

Sambung korban, ketika hendak masuk ke dalam mini market itu, tiba – tiba pelaku meminjam HP Oppo F5 korban dengan modus mau Chattingan sama kawannya, tanpa rasa curiga korban pun mau saja memberikan HP miliknya kepada pelaku.

Namun nahas, usai membeli kertas kado di dalam mini market itu, korban tidak lagi menemukan pelaku di parkiran mini market.

“Karena gak ketemu, aku pun berusaha mencari pelaku, tapi, sudah dicari kesana kemari pelaku tak juga ketemu, makanya aku langsung pulang dan melaporkan kejadian itu sama orang tuaku,” beber korban.

Akibat kejadian itu korban menderita kerugian satu unit HP Oppo F5, usai membuat laporan d Polsek Patumbak, korban pun pulang bersama orang tuannya dengan harapan pelaku ditangkap polisi.(TM-07)

Related posts

Leave a Comment