Jalan Amblas Lintas Besar Sigura-gura Asahan-Tobasa Sudah Normal

Jalan lintas besar Sigura-gura

topmetro.news – Jalan lintas besar Sigura-gura Asahan-Tobasa kilometer 8 kini kondisinya sudah normal dan dapat dilalui kendaraan tanpa kendala, setelah sebelumnya rusak parah. Wakil Gubernur Sumatera Utara (Wagubsu) Dr Hj Nurhajizah Marpaung SH, MHum meninjau kondisi jalan yang baru selesai dibangun Pemerintah Provinsi itu pada akhir tahun 2017 lalu, Jumat (26/1/2018).

Peninjauan jalan itu dilakukan Wakil Gubsu dalam rangka memastikan pembangunan konstruksi berjalan sesuai dengan harapan dan arus lalulintas kembali berjalan normal.

Gelontorkan Rp 2,5 Miliar

Badan jalan yang dibangun dari sumber dana APBD Provinsi Sumut ini sebelumnya sulit dilalui kenderaan akibat sempat mengalami kerusakan dan amblas. Selanjutnya, Pemrovsu menggelontorkan anggaran sekitar Rp 2,5 miliar lebih untuk pembangunan turap sebagai antisipasi longsor badan jalan serta perbaikan jembatan di dua lokasi, tepatnya pada ruas jalan kilometer 8 Desa Lobu Rappa dan jembatan Aeknagaga yang menghubungkan ke Sigura-gura Tobasa. Jalan tersebut sudah diperbaiki dengan cara cor konstruksi turap sepanjang 200 meter dengan kedalaman 8 meter.

Wagubsu Nurhajizah Marpaung dalam kesempatan itu mengatakan jalan besar Sigura-gura Asahan yang bisa tembus hingga Toba Samosir sangat penting dan menjadi jalan alternatif bagi warga. “Bagi warga Asahan menuju Tobasa, begitu juga sebaliknya, warga Tobasa dan sekitarnya dapat langsung menuju Asahan tanpa harus melalui Kota Siantar. Karenanya jalur ini sangat penting bagi aksesibilitas warga sehingga memang perlu segera diperbaiki,” ujar Nurhajizah.

Jalan Alternatif

Wagub Sumut menjelaskan, dirinya 5 Desember tahun lalu melintas jalan itu dan melihat langsung kondisinya rusak parah. Pengendara yang ingin melintas terpaksa melewati jalan alternatif melewati lahan pribadi warga setempat dan dikenakan biaya.

“Warga yang memiliki mobil ataupun angkutan umum membayar restribusi dan ini memberatkan pengguna jalan,” katanya.

Setelah melihat langsung kondisi jalan setelah pembangunan, Wagubsu menyatakan, jalan dan jembatan yang sudah selesai dibangun itu cukup bagus karena sudah dicor dengan konstruksi turap. Dengan model konstruksi turap tersebut, menurut Wagubsu jalan tersebut lebih tahan terjadi longsor.(erris)

Related posts

Leave a Comment