Jelang Lebaran, BlackBerry Indonesia Turunkan Harga Aurora

jelang Lebaran

topmetro.news – Pemegang lisensi smartphone BlackBerry di Indonesia, PT BB Merah Putih menghadirkan promo jelang Lebaran kepada konsumen. Dalam promo tersebut, harga BlackBerry Aurora turun Rp 300 ribu.

“Sebelumnya, harga BlackBerry Aurora adalah Rp 2,49 juta. Per awal Juni, harga retail BlackBerry Aurora jadi Rp 2,19 juta,” kata Stanly Widjaja VP Sales and Marketing PT BB Merah Putih di Jakarta, Kamis (7/6/2018).

BlackBerry Aurora bisa didapatkan melalui penjualan toko retail ataupun e-commerce selama Juni 2018.

Stanly mengharapkan, penurunan harga BlackBerry Aurora dapat menjadi momentum bagi BlackBerry di Indonesia. Saat ini, ia mengakui masih banyak masyarakat yang belum mengetahui bahwa BlackBerry sudah diperkuat oleh Android.

“Saya akui. Masih banyak orang yang belum mengetahui keberadaan ponsel BlackBerry yang berbasis Android. Diharapkan, penyesuaian harga dapat membuat konsumen jadi lebih mantap memilih Aurora,” lanjutnya.

RAM 4GB

Ia pun yakin, harga baru dari BlackBerry Aurora dapat diterima dengan baik oleh konsumen. Pasalnya, BlackBerry Aurora sudah diperkuat oleh Snapdragon 425 dan RAM 4GB.

“Dengan memori yang cukup besar, itu penawaran yang baik untuk konsumen,” lanjutnya,

Untuk diketahui, BlackBerry Aurora diperkuat oleh layar 5.5 inci HD 720P. Ponsel tersebut diperkuat oleh baterai 4.000 mAH.

Untuk urusan kamera, BlackBerry Aurora menggunakan kamera belakang 13 MP dan kamera depan 8 MP. Perangkat ini hadir dengan aplikasi BlackBerry Hub, sebuah platform terpadu untuk menggabungkan email, teks, dan pesan dari media sosial.(TMN)

sumber: suara

Related posts

Leave a Comment