Smartphone Android Nokia Bakal Meluncur di 120 Negara, Kapan?

TOPMETRO.NEWS – Nokia dikabarkan bakal meluncurkan smartphone Android mereka yakni Nokia 6, 5, dan 3 di 120 negara. Peluncuran tersebut rencananya dilakukan selama kuartal kedua 2017, menurut Android Authority pada Jumat (24/3/2017) dilansir dari suara.com.

Ketiga smartphone Android Nokia itu pertama kali diperlihatkan di Mobile World Congress 2017, Februari kemarin. Perkenalan ketiganya dilakukan bersamaan dengan kelahiran kembali feature phone legendaris 3310.

Nokia 6 sendiri sudah meluncur di Cina awal tahun ini. Belum diketahui negara selanjutnya yang akan menjadi tujuan Nokia 6,5, atau tiga.

Konon, pasar Inggris akan mendapatkan Nokia 5 dan 3 pada Mei nanti. Satu model tersisa, Nokia 6, menyusul sebulan kemudian.

Trio smartphone Android Nokia sendiri telah menggunakan sistem operasi Nougat 7.0. Sementara itu, spesifikasi detailnya belum banyak dibeberkan ke publik.(TMN)

Related posts

Leave a Comment