Suami Istri Ini Tega Menganiaya Tetangganya Sendiri, Ternyata Ini Penyebabnya

suami istri

topmetro.news – Pasangan suami istri As alias Ucok (45) dan NS (35), warga Jalan Bunga Raya Gang Tugu, Kelurahan Asam Kumbang, Medan Tuntungan diringkus petugas Polsek Delitua.

Kedua suami istri yang telah menjadi tersangka ini diamankan terkait penganiayaan terhadap GS (52) warga Jalan Bunga Sakura Gang Tugu, Kelurahan Tanjung Selamat , Medan Tuntungan.

Kapolsek Delitua didampingi Kanit Reskrim Iptu Idem Sitepu dalam keterangan persnya Kamis (16/5/2019) mengatakan, peristiwa penganiayaan terjadi Selasa, (14/5/2019) lalu. Ketika itu, korban sedang berada di ladang samping rumahnya sambil membawa seekor anjing.

Diduga antara korban saling dendam karena sebelumnya kerap ribut akibat persoalan anjng milik korban yang galak disebut-sebut kerap menimbulkan persoalan bagi warga sekitar.

Saat itulah, pelaku NS istri Ucok ini mendatangi dan melakukan penganiayaan dengan memukulkan pahat besi ke kepala korban hingga mengeluarkan darah segar. Korban kemudian menangkap pahat tersebut, selanjutnya Ucok, suami NS langsung memukul gagang cangkul ke pinggang korban. Tidak terima dengan perbuatan pelaku, korban membuat pengaduan ke Polsek Delitua.

Setelah melakukan penyelidikan, Rabu (15/5/2019), petugas yang dipimpin Kanitres Polsek Delitua Iptu Idem Sitepu mengamankan kedua pelaku dari kediamannya.

“Atas perbuatannya, pelaku dipersangkakan melanggar Pasal 351 Ayat (1) KUHPidana dengan ancaman dibawah 5 tahun.

Di Mapolsek Delitua, tersangka suami istri ini saat diwawancarai awak media menyebut, keduanya mengaku melakukan aksinya (menganiaya korban) secara spontan. Pasangan suami istri ini menuding anjing milik pelaku kerap membuat warga resah.

Keduanya mengaku sering ketakutan dan merasa terancam keselamatannya karena anjing korban kerap mengejar pelaku dan warga lain.

“Anjingnya tidak dirantai. Kami serng dikejar-kejar. Harapan saya, tolonglah Pak Simbolon (korban) dirubah sifatnya, dirubah tingkahnya. Masa seorang pendidik dan PNS begitu tingkahnya kepada masyarakat,” ujar pelaku NS kepada awak media sembari menunjukan bukti keberatan warga yang sebelumnya telah dilaporkan ke pihak pemerintah Kelurahan Asam Kumbang dan Polsek Sunggal.

Reporter | Iswandi Nasution

Related posts

Leave a Comment