Bupati dan Wakil Bupati Sergai Hadiri Pelantikan BM 3 Serdangbedagai

TOPMETRO.NEWS – Bupati Serdangbedagai Ir H Soekirman dan Wakil Bupati Darma Wijaya menghadiri pelantikan Badan Musyawarah Masyarakat Minang (BM3) Kabupaten Serdang bedagai periode 2016-2021 bertempat di lapangan sepak bola Desa Firdaus Kecamatan Sei Rampah, kemarin.

Selain Bupati dan Wabup Sergai turut juga hadir dalam perhelatan warga Minang ini Dandim 0204 Deli Serdang Letkol.Arm H.Asep Hendra Budiyana SH.MM dan Wakapolres Serdang Bedagai Kompol Erizal, SH.M.Hum, anggota DPD RI Dedi Iskandar Caniago, Ketua Umum BM 3 Sumut Syahruddin Ali SH,MSi, dan Seketarisnya H. Yunan Sirhan dan Ketua TP.PKK Sergai Ny.Hj Marliyah Soekirman.

Hadir juga Ketua GOPTKI Sergai Ny.Hj. Rosmaidah Darma Wijaya, Ketua BM3 Sergai Yunasril Jambak SH.Mkn, Seketaris BM.3 Ali Amran Koto, dan SKPD Pemkab Sergai,  Staf Ahli Bupati Bidang Perekonomian, Pembangunan dan Keuangan Surian Syahrizal, SH, Asisten Perekonomian, Pembangunan dan Sosial Ir. H. Kaharuddin, Kepala OPD  Sergai, Camat,Ketua Koni Sergai Siswanto.

Ada juga Kepala Bank Sumut cabang Sei Rampah Sujendi, Organisasi Kemasyarakat(Ormas), tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh pemuda serta anggota BM3 dari sejumlah Kabupaten/Kota di Sumut.

Bupati Serdangbedagai Ir.H. Soekirman didampingi Wakil Bupati Darma Wijaya, Dandim 0204 Deli Serdang Letkol.Arm H. Asep Hendra Budiyana SH.MM dan Wakapolres Serdang Bedagai Kompol Erizal,SH.M.Hum dalam sambutannya pertama sekali mengucapkan selamat dan berharap dengan dilantiknya pengurus Badan Musyawarah Masyarakat Minang (BM3) Kabupaten Serdangbedagai dapat bersinergi dengan Pemerintah Pemkab Serdangbedagai.

Juga menjadi wadah untuk memelihara norma serta budaya yang hidup dalam masyarakat minang dalam menjaga, memelihara dan mempererat persatuan dan kesatuan di Kabupaten Tanah Bertuah Negeri Beradat ini.

Selanjutnya Bupati Sergai  menyatakan peran dan partisipasi mayarakat Minang sangat besar dalam menggerakkan denyut perekonomian di Serdangbedagai,

“Seperti pepatah, dimana bumi dipijak di situ langit dijunjung.Orang Minang perantau itu mampu berbaur dengan masyarakat tempat ia bermukim,melebur menjadi satu dan saling bertoleransi serta saling menghargai masyarakat yang lainnya,” kata Soekirman.

Dikatakan pula oleh Bupati geliat ekonomi berpengaruh positif dalam mendorong pembangunan suatu daerah. Seperti halnya di Serdangbedagai, maka masyarakat Minang diharapakan terus memberikan kontribusi dalam memicu perkembangan perekonomian guna membantu program pembangunan dan pengembangan masyarakat Serdangbedagai.

“BM3 sebagai salah satu wadah orang Minang harus terus mendukung pembangunan perekonomian di Serdangbedagai, sehingga nantinya dapat mendukung terwujudnya visi dan misi Kabupaten Serdangbedagai yaitu unggul, inovatif dan berkelajutan,” tambah Soekirman.

Sebelumnya Ketua BM3 Sumut Syahruddin Ali SH .MSi dalam sambutannya mengatakan, pelantikan BM3 Kabupaten Serdangbedagai ini dapat menjadi wadah dan sarana pemersatu bagi masyarakat Minang perantau yang ada di Serdangbedagai dan sekaligus memberikan kontribusi kepada pemerintah daerah dalam mengisi dan menjaga pembangun yang dilakukan pemerintah, khusunya Pemkab Serdang bedagai, katanya.

Adapun Kepengurusan  BM3 Kabupaten Serdangbedagai periode 2016-2021 yang dilantik yakni Yunasril Jambak, SH.Mkn sebagai ketua, Ali Amran Koto sebagai Sekretaris dan Rahma Wirni Manda sebagai bendahara serta anggota pengurus yang lain.(TMD/002)

Related posts

Leave a Comment