Ketua DPRD Samosir Minta Data Penerima Bantuan Sosial Dibenahi

anggota DPRD Samosir

topmetro.news – Setelah awal tahun 2020 lalu menggelar reses I, anggota DPRD Kabupaten Samosir (Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Samosir) Periode 2019-2024 melakukan reses masa sidang II di daerah pemilihan (dapil) masing-masing.

Ketua DPRD Samosir Saut Martua Tamba bersama empat rekannya dari Dapil 4, yakni Romauli Panggabean, Pantas Lasidos Limbong, Pantas Marroha Sinaga, dan Jhonny Sagala melakukan reses di Kantor Kecamatan Sianjur Mulamula, Selasa (14/7/2020.)

Saut Tamba mengatakan, kegiatan reses sangat penting dan wajib dilaksanakan sebagai wakil rakyat. Hal itu untuk menyerap aspirasi yang disampaikan masyarakat. Juga sebagai ajang silaturahmi dan menindaklanjuti usulan Musrenbang.

“Jadi, tugas DPRD itu, selain membahas terkait anggaran dan mengawasi program pemerintah, juga turun ke lapangan melaksanakan reses,” ujarnya lagi.

Data Penerima Bansos

Pada reses yang dihadiri Camat Sianjur Mulamula Rudi Sitorus, kepala desa dan masyarakat itu, Ketua DPRD juga meminta agar data penerima bantuan sosial (bansos) pemerintah segera diperbaiki. Sebab, masing-masing pihak memiliki data sendiri-sendiri.

“Adanya basis data yang tidak padu tak heran membuat data yang dimiliki oleh pemerintah pusat tidak sinkron dengan daerah. Sehingga sering kita temukan di lapangan penyaluran bantuan tidak tepat sasaran,” ungkapnya.

Selain itu, politisi PDIP ini juga mengajak semua pihak untuk aktif mensosialisasi new normal atau tatanan normal baru di tengah pandemi Covid-19. Serta tetap disiplin mematuhi protokol kesehatan di masa pandemi Covid-19 yang masih terus berlangsung.

Saut menyebutkan, sosialisasi yang masif akan membuat masyarakat lebih memahami apa yang harus dilakukan saat beraktivitas di luar rumah. Misalnya, mulai dari menjaga jarak, memakai masker, mencuci tangan, hingga soal larangan berkerumun.

“Kalau sosialisasi ini betul-betul bisa kita lakukan secara masif, saya yakin Kabupaten Samosir akan tetap terhindar dari penularan Virus Corona. Dan lambat laun, kita akan bisa beradaptasi terhadap keadaan ini. Yakni hidup berdampingan dengan Covid-19,” pungkasnya.

sumber | RELIS

Related posts

Leave a Comment