Sinabung Erupsi, Latihan PSMS di Berastagi Terganggu

latihan PSMS di Berastagi

topmetro.news – Gunung Sinabung di Kabupaten Karo Sumatera Utara kembali erupsi pada Senin (10/8/2020) pada pukul 10.16 WIB. Situasi ini membuat program latihan PSMS di Gundaling Berastagi terganggu.

Sebelumnya Tim PSMS Medan sudah berangkat ke Berastagi pada Minggu (9/8/2020) siang. Rencananya disana para pemain akan menjalani program latihan selama sepekan untuk meningkatkan meningkatkan daya tahan (endurance), stamina, serta VO2MAX.

Informasi yang di dapat dari Sekretaris Umum PSMS Medan Julius Raja, pada pagi harinya skuat Ayam Kinantan sempat melakukan latihan. Namun setelah selesai melakukan latihan terjadi lah erupsi.

“Tadi pagi mereka sempat latihan. Gak lama selesai latihan Sinabung erupsi lagi,” ucapnya.

Dengan kondisi seperti ini, Julius Raja meminta seluruh pemain untuk tetap berada di dalam kamar, dan rencananya Selasa (11/8/2020) besok seluruh pemain dan official akan kembali ke Medan.

“Seluruh pemain diperintahkan tetap di kamar sampai kondisi aman. Dan dengan kondisi seperti ini maka besok seluruh pemain dan official tim diminta balik kanan,” ucapnya.

Julius Raja juga mengatakan kini Tim PSMS Medan didampingi oleh tim medis yang disiapkan untuk terus memantau kesehatan mereka. Terutama resiko dari debu vulkanik selama latihan PSMS di Berastagi.

“Pemain disana didampingi tim medis. Semoga saja mereka aman di sana,” tambahnya.

Pemain Aman di Kamar

Salah satu pemain, Andre Sitepu mengatakan bahwa ia dan pemain lainnya dalam keadaan baik dan aman. Andre mengatakan untuk sementara waktu ia dan pemain lainnya menghabiskan waktu di kamar dengan bermain Play Station (PS).

“Kita aman kok. Kami main PS aja di kamar,” ucapnya.

reporter | Nita Veronika Simbolon

Related posts

Leave a Comment