topmetro.news – Kapolda Sumut Irjen Pol Drs RZ Panca Putra S MSi serahkan satu ekor hewan qurban kepada tokoh agama Kabupaten Humbahas, Selasa (20/7/2021).
Hewan qurban berupa satu ekor sapi tersebut diserahkan langsung oleh Kapolres Humbahas AKBP Ronny Nicolas Sidabutar SH SIK MH didampingi para PJU Polres Humbahas. Kemudian yang menerima adalah, Panitia Qurban BKM Masjid Raya Doloksanggul Ust Safran Hutagalung.
Pada kesempatan itu, Kapolres Humbahas mengatakan, penyerahan hewan qurban tersebut merupakan bentuk kepedulian Kapolda Sumut kepada masyarakat. Apalagi saat ini tengah melaksanakan Penerapan Protokol Kesehatan (PPKM) dalam penyelenggaraan Shalat Hari Raya Idul Adha. Juga dalam pelaksanaan qurban tahun 1442 H/ 2021 M.
“Selamat Hari Raya Idul Adha 1442 H kepada seluruh masyarakat muslim di Humbahas. Semoga di Hari Raya ini kita senantiasa sehat selalu dan terhindar dari penyebaran Covid- 19,” ungkap Kapolres.
“Kegiatan penyembelihan, pencacahan daging, dan pendistribusian daging qurban kepada warga masyarakat yang berhak menerima wajib memperhatikan prokes secara ketat,” tambah Kapolres.
Perhatian Kapolda Sumut
Sementara itu, Ust Safran Hutagalung yang menerima hewan qurban menyampaikan terima kasih atas kepedulian dan perhatian Kapolda Sumut kepada masyarakat Humbahas di saat-saat kesulitan saat ini.
“Saya mewakili dari seluruh tokoh agama dan tokoh masyarakat Humbahas. Mengucapkan terima kasih kepada Bapak Kapolda Sumut atas pemberian qurban ini. Semoga bermanfaat bagi masyarakat yang merayakan Hari Raya Idul Adha,” ucap Ust Safran Hutagalung.
reporter | AfG

