Dinas Pendidikan Sergai Terbitkan Edaran Waspada Cuaca Ekstrem, 51 Sekolah Terdampak Banjir Jalani PJJ

topmetro.news, Sergai – Dinas Pendidikan Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai) mengeluarkan Surat Edaran terkait kewaspadaan terhadap cuaca ekstrem dan potensi bencana yang berimbas pada satuan pendidikan jenjang PAUD, SD, dan SMP. Edaran ini diterbitkan sebagai respons atas peringatan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengenai meningkatnya potensi angin kencang serta hujan berintensitas tinggi di wilayah Sumatera Utara dalam beberapa hari terakhir.

Kondisi tersebut menimbulkan risiko bencana seperti banjir dan pohon tumbang yang dapat mengancam keselamatan peserta didik, guru, serta tenaga kependidikan.

Bupati Sergai H. Darma Wijaya melalui Kepala Dinas Pendidikan Sergai, Raden Cici Sistiansyah, S.Sos, menegaskan bahwa keselamatan warga sekolah merupakan prioritas utama. Hal tersebut disampaikan saat ditemui di ruang kerjanya di Kantor Dinas Pendidikan, Sei Rampah, Jumat (28/11/2025).

“Kami meminta seluruh kepala satuan pendidikan untuk meningkatkan kewaspadaan dan segera mengambil langkah antisipatif sesuai kondisi di lapangan. Keselamatan peserta didik dan tenaga pendidik harus menjadi pertimbangan utama dalam setiap keputusan,” tegasnya.

Ia juga mengimbau agar sekolah menunda sementara seluruh aktivitas belajar yang dilakukan di luar ruangan apabila cuaca tidak mendukung. Selain itu, satuan pendidikan yang terdampak banjir atau cuaca ekstrem diminta melaksanakan Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) atau Belajar dari Rumah (BDR) hingga kondisi kembali aman.

Dalam edaran tersebut, Dinas Pendidikan Sergai merinci 51 sekolah di berbagai kecamatan yang terdampak banjir, meliputi jenjang SD dan SMP. Kecamatan yang melaporkan dampak banjir yaitu Pantai Cermin, Tanjung Beringin, Dolok Masihul, Sei Rampah, Teluk Mengkudu, Tebing Tinggi, Tebing Syahbandar, Serbajadi, Perbaungan, Bandar Khalifah, Sipispis, Pegajahan, dan Sei Bamban.

Kadis Pendidikan menyebut, edaran kewaspadaan cuaca ekstrem ini berlaku hingga waktu yang belum ditentukan, menyesuaikan perkembangan kondisi di lapangan.

“Kami berharap seluruh pihak, termasuk orang tua dan masyarakat, dapat bersama-sama mendukung upaya mitigasi ini. Tujuannya sederhana, memastikan proses pendidikan tetap berjalan tanpa mengorbankan keselamatan,” ujarnya.

Daftar Sekolah yang Melaksanakan PJJ/BDR Akibat Banjir

Kecamatan Pantai Cermin:

SD Negeri 101953 Pantai Cermin

SD Negeri 105376 Pantai Cermin

SMP Negeri 1 Pantai Cermin

Kecamatan Tanjung Beringin:

SD Negeri 102048

SD Negeri 102049

SD Negeri 102050

SD Negeri 102051

SD Negeri 102052

SD Negeri 102053

SD Negeri 102054

SMP Negeri 1 Tanjung Beringin

Kecamatan Bandar Khalipah:

SD Negeri 101982–101989 (delapan sekolah)

SMP Negeri 1 Bandar Khalipah

Kecamatan Dolok Masihul:

SD Negeri 101752–101759 (delapan sekolah)

SMP Negeri 1 Dolok Masihul

Kecamatan Sei Rampah:

SD Negeri 102003–102010 (delapan sekolah)

SMP Negeri 1 Sei Rampah

Kecamatan Perbaungan:

SD Negeri 104301–104308 (delapan sekolah)

SMP Negeri 1 Perbaungan

Kecamatan Teluk Mengkudu:

SD Negeri 102087–102094 (delapan sekolah)

SMP Negeri 1 Teluk Mengkudu

Reporter | Fani

Related posts

Leave a Comment