Pembangunan Mesjid Assyuhada, Dahlan Hadiri Undangan Warga Desa Sibanggor Tonga

kedatangan Dahlan Hasan Nasution

topmetro.news – Dengan penuh rasa bahagia, senang, dan bangga, warga menyambut kedatangan Drs Dahlan Hasan Nasution dan rombongan saat tiba menghadiri undangan peletakan batu pertama pembangunan Mesjid Assyuhada Desa Sibanggor Tonga Kecamatan Puncak Sorik Marapi Kabupaten Mandailing Natal (Madina), Minggu (27/9/2020).

Perasaan senang dan bahagia warga Desa Sibanggor Tonga tersebut terlihat dengan antusiasnya warga, tokoh masyarakat, dan alim ulama saat melakukan penyambutan dengan gerakan pencak silat. Serta tabuhan ‘Gordang Sambilan’.

Tokoh masyarakat Desa Sibanggor Tonga, H Miskuddin Nasution, dalam pidato sambutannya menyatakan, kedatangan Drs H Dahlan Hasan Nasution ke Desa Sibanggor Tonga ini sudah sangat lama mereka nantikan. “Sebab, Abangda Drs H Dahlan Hasan Nasution ini merupakan saudara dekat kami,” katanya.

“Bukan saja karena undangan untuk peletakkan batu pertama pembangunan Mesjid Assyuhada. Kedatangan Abanganda Drs H Dahlan Hasan Nasution ini sudah sangat lama kami nantikan,” sebutnya. Dan Alhamdulillah, sambungnya, Allah SWT, hari ini mengabulkan keinginan warga tersebut.

“Maka dari itu, untuk mempersingkat waktu, saya mewakili warga Desa Sibanggor Tonga menyampaikan permohonan bantuan. Agar niat kami dalam pembangunan Mesjid Assyuda ini bisa terwujud dan terlaksana. Karena dengan dibangunnya Mesjid Assyuda ini, nanti akan menjadi mesjid kebanggan kami di Desa Sibanggor Tonga,” katanya.

Kepala Desa Sibanggor Tonga Mulyadi, mengungkapkan, bahwa dengan dasar telah banyaknya bertambah warga dan dengan terbatasnya mesjid saat ini menampung jamaah. Maka dari hasil musyawarah warga terlahirnya keputusan untuk membangun Mesjid Assyuhada yang lebih besar lagi.

“Dan Alhamdulillah. Dari hasil itu, ada beberapa warga kita yang mewakafkan tanahnya untuk tempat berdirinya Mesjid Assyuda yang baru ini,” jelasnya.

“Agar keinginan warga untuk pembangunan Mesjid Assyuda ini bisa terwujud dan rampung, saya selaku perwakilan warga berharap semoga Abanganda Drs H Dahlan Hasan Nasution bermurah hati untuk membantu pembangunan mesjid ini,” sambungnya.

Bantu Pembangunan Mesjid

Sementara itu Drs H Dahlan Hasan Nasution dalam pidatonya mengucapkan terima kasih atas undangan warga Desa Sibanggor Tonga. “Sebelumnya saya ucapkan terima kasih atas undangannya. Dan meminta maaf baru hari ini bisa menghadiri undangan saudara-saudara saya yang ada di Desa Sibanggor Tonga ini. Dan satu hal yang tidak bisa saya pungkiri, bahwa ompung saya berasal dari Desa Sibanggor ini,” ucapnya.

Kemudian tambahnya, untuk membantu pembangunan Mesjid Assyuda ini, Dahlan beserta keluarga dan seorang sahabat sebut saja hamba Allah, akan membantu pembangunan mesjid sesuai dengan kemampuan.

Bupati juga berharap agar pembangunan mesjid itu busa segera terlaksana. Dan nantinya apabila telah berdiri mesjid, Bupati minta tolong agar anak-anak dapat belajar Tahfiz Qur’an. Hal itu dengan dasar, banyaknya tuan guru pada desa ini.

“Agar anak-anak kita diajari Tahfiz Qur’an. Agar nantinya dapat melahirkan pemimpin-pemimpin yang telah hafiz Al-qur’an kelak,” pintanya.

reporter | Jeffry Barata Lubis

Related posts

Leave a Comment