Kinerja Kodim 0208/Asahan Diapreasi Dalam Pendisiplinan Kebiasaan Baru

Kinerja Kodim 0208/Asahan

topmetro.news – Kinerja Kodim 0208/Asahan kali ini sangat patut mendapat apresiasi dalam hal pendisiplinan masyarakat akan kebiasaan baru pada masa penyebaran Covid-19. Hal ini terpantau dari kegiatan personil jaga Makodim 0208/AS tersebut.

Tampak setiap hari para prajurit TNI AD pemegang Sumpah Sapta Marga itu sengaja mengalokasikan waktu dengan mengerahkan personil jaga Makodim guna melaksanakan kegiatan patroli pendisiplinan kebiasaan baru pada tempat-tempat keramaian.

Saat beberapa orang awak media yang secara tak sengaja melintasi Jalan Diponegoro Kisaran misalnya. Terlihat para prajurit TNI Kodim yang bermarkas pada Jalinsum Kisaran Asahan tersebut, tengah serius memberikan arahan terkait penerapan serta anjuran agar mematuhi protokol kesehatan.

Seperti, Sabtu (24/10/2020) kemarin. Ketika wartawan secara spontan menyambang seorang Bintara Jaga (Ba Jaga) senior, Peltu Suriadi menjelaskan bahwa kegiatan patroli mereka laksanakan dengan tujuan pendisiplinan masyarakat akan kebiasaan baru.

“Terkait ini kami laksanakan sesuai anjuran pemerintah tentang protokol kesehatan. Dan dalam upaya untuk memutus rantai penyebaran Covid-19. Jadi kegiatan patroli pendisiplinan kebiasaan baru yang saat ini merupakan kegiatan rutin kami pada setiap malamnya,” terang Peltu Suriadi.

Lebih lanjut ia menguraikan, bahwa pelaksanakan patroli mulai dari pukul 20.00 hingga 23.00 WIB oleh segenap personil jaga Makodim 0208/AS. Kemudian hasil pelaksanaannya mereka laporkan kepada pimpinan satuan.

“Kita berharap dengan pelaksanaan kegiatan patroli pendisiplinan ini, kiranya dapat membantu sekaligus mendukung pemerintah dalam memutus rantai penyebaran Covid-19,” harapnya.

Apresiasi untuk Makodim

Sementara itu, kegiatan gencar personil jaga Makodim ini, menurut salah seorang penggiat jurnalistik, Rahmat Hidayat Desky, patut mendapat apresiasi tinggi.

“Apalagi dalam situasi seperti sekarang ini. Seluruh lapisan masyarakat pasti sangat berharap agar secepatnya penyebaran Covid-19 bisa segera teratasi. Bentuk apresiasi yang dimaksud yakni segenap masyarakat mau disiplin dan kemudian mematuhi anjuran pemerintah terkait protokol kesehatan,” ujarnya.

“Sebab sesering apa pun tindakan personil jaga Makodim 0208/AS ini, pasti tetap menjadi sia-sia tanpa adanya peran serta dari masyarakat itu sendiri untuk mau ikut bersama-sama dalam memutus rantai penyebaran Covid-19,” pungkas Desky.

reporter | Bima IS Pasaribu SH

Related posts

Leave a Comment