Pemko Binjai Kembali Raih WTP

TOPMETRO.NEWS – Pemerintah Kota Binjai kembali meraih opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Tahun anggaran 2016 dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK)  Republik Indonesia Perwakilan Sumatera Utara.

Laporan hasil pemeriksaan  diserahkan  oleh  Kepala BPK RI Perwakilan Sumut VM Ambar Wahyuni disaksikan Pimpinan V  BPK RI Ir Isma Yatun  kepada Walikota Binjai  HM Idaham SH MSi didampingi Ketua DPRD  Zainuddin Purba  di Kantor Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia (BPKRI) Perwakilan Sumatera Utara, Jalan Imam Bonjol  Medan, kemarin.

Diraihnya kembali opini  WTP  dari BPK  RI  tentu  saja  menjadi  suatu kebanggaan  bagi Pemko Binjai. Untuk itu  Walikota  HM Idaham  menyampaikan apresiasi kepada seluruh aparatur Pemko Binjai  atas kerja keras  yang dilakukan untuk membenahi  laporan keuangan  dan asset SKPD masing-masing serta kepatuhan terhadap peraturan dan pembinaan oleh BPK.

“Diraihnya  WTP ini sekaligus sebagai pembuktian keberhasilan kita atas penyelenggaraan pemerintahan dan pengelolaan anggaran tahun 2016,” kata HM Idaham.

Anggota Lima BPK RI, Ir Isma Yatun  memberikan apresiasi dan mengucapkan terima kasih kepada Kepala Daerah dan Pimpinan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) yang sama-sama mengelola anggaran di daerahnya masing masing dengan transparan, akuntabel dan akrual secara terperinci.

“Standar akuntansi LKPD tahun 2016 menerapkan akuntansi berbasis akrual,”jelas Isma Yatun.

Untuk diketahui,Pemko Binjai  pernah meraih  opini WTP atas  laporan keuangan TA  2014.  Namun  turun peringkat   menjadi  opini wajar dengan pengecualian  (WDP)  atas  laporan keuangan TA 2015.

Selain Pemko Binjai, BPK juga menyerahkan laporan hasil pemeriksaan dengan Opini WTP kepada sejumlah kabupaten kota lainnya  antara lain  Tapsel, Taput, Dairi, Labura, Labusel, Pakpak Barat,Humbahas,Tobasa,Pematang Siantar, Tebing Tinggi.(TMD/Syahril)

Related posts

Leave a Comment