Mobil Polisi Tabrakan dengan Avanza di Simpang Jalan JTS Samosir

Satu unit mobil mini bus warna hitam plat BK 1297 ABT tabrakan dengan satu unit mobil polisi dengan Nopol II 2 - 45 di Simpang Hotel JTS Desa Siopat Sosor Kecamatan Pangururan, Kabupaten Samosir, Jumat (8/4/2022) malam, sekira pukul 18.30 WIB.

topmetro.news – Satu unit mobil mini bus warna hitam plat BK 1297 ABT tabrakan dengan satu unit mobil polisi dengan Nopol II 2 – 45 di Simpang Hotel JTS Desa Siopat Sosor Kecamatan Pangururan, Kabupaten Samosir, Jumat (8/4/2022) malam, sekira pukul 18.30 WIB.

Salah seorang warga yang tidak ingin jati dirinya disebutkan menjelaskan bahwa mini bus datang dari arah Simanindo menuju Pangururan dan hendak berbelok menuju jalan ke Hotel JTS. Sementara mobil polisi datang dari arah Pangururan menuju ke Simanindo dengan kecepatan tinggi.

Kejadian tersebut menggegerkan warga setempat. Tak berselang lama, evakuasi pun dilakukan untuk menghindari kemacetan lalu lintas dan korban dalam mobil pun segera dilarikan ke Rumah Sakit Hadrianus Sinaga.

Di RSU Hadrianus Sinaga, ketika wartawan melakukan konfirmasi langsung, para petugas kesehatan terlihat enggan memberikan keterangan.

Sementara Kapolres Samosir, Pejabat Sementara Kasat Reskrim, dan Kabid Humas Polres Samosir tidak menjawab ketika dikonfirmasi.

Sementara itu, Dirlantas Poldasu Kombes Indra Irianto ketika dikonfirmasi wartawan, membenarkan peristiwa tersebut.

“Benar ada kejadian tadi jam 19.00 WIB dan sudah ditangani oleh Unit Laka Polres Samosir. Dilaporkan kasat lantas tidak ada korban jiwa,” kata Kombes Indra Irianto.

Ketika ditanya apakah yang mengalami lakantas tersebut adalah mobil milik polisi, Indra membenarkannya. “Iya benar dari Polres Samosir,” katanya singkat.

Kejadian tersebut juga sempat diunggah salah satu akun Facebook, namun tak berselang lama postingan tersebut dihapus.

Direktur RSU Hadrianus Sinaga dr Iwan Hartono Sihaloho melalui pesan WhatsApp menjelaskan bahwa korban kecelakaan yang dibawa ke RDUD sebanyak tujuh orang. Antara lain, empat orang dewasa (tiga orang perempuan dan satu orang laki-laki), tiga orang anak.

Kondisinya satu orang dewasa perempuan ada luka robek di pelipis kanan dan dianjurkan dirawat di RS. Dan satu orang dewasa perempuan terjadi pergeseran pergelangan paha kiri dan rencana dirujuk ke dokter spesialis tulang di Medan.

“Korban yang lainnya semua dalam keadaan baik,” jelas Iwan Sihaloho.

 Sampai berita ini diturunkan, pihak Polres Samosir maupun pihak RS masih enggan memberikan nama-nama korban.

reporter | Tetty Naibaho

Related posts

Leave a Comment