Aksi Demo di Depan Balai Kota, Massa Forkaliga SU Desak Pencopotan Kadishub Medan

Forum Komunikasi Lintas Lembaga Sumatera Utara (Forkaliga-SU) menggelar aksi unjuk rasa di depan Kantor Pemko dan DPRD Medan, Senin (14/11/2022).

topmetro.news – Forum Komunikasi Lintas Lembaga Sumatera Utara (Forkaliga SU) menggelar aksi unjuk rasa di depan Kantor Pemko dan DPRD Medan, Senin (14/11/2022).

Dalam aksi unjuk rasa tersebut, Forkaliga membentangkan beberapa spanduk tepat di depan Gedung Pemko Medan yang bertuliskan, ‘copot kadishub kota medan Iswar Lubis’. Selain itu mereka juga membagikan lembaran kertas berisi statemen.

Menurut Ketua Umum Forkaliga SU Kh Megah Miko msaat aksi, bahwa memang Kadishub Medan sudah terlalu banyak membuat kesalahan. Dan menurutnya, ini bukan yang pertama kalinya, namun sudah kesekian banyaknya.

“Maka sudah selayaknya Pemko Medan mencopot kadishub yang pantas diberi gelar Kadis Sejuta Masalah,” ujarnya.

Sementara itu, dalam orasinya yang berapi-api, Ridwan dengan tegas menyuarakan mencopotan Kadishub Kota Medan. “Kadishub Kota Medan telah mempraktekkan KKN (kolusi, korupsi, nepotisme). Kami mempunyai bukti tentang kebobrokan yang dilakukan Kadishub Kota Medan,” katanya dalam orasi.

Hal ini, lanjutnya, seharusnya menjadi perhatian serius bagi Pemko Medan. “Karena sudah menjadikan citra buruk bagi Pak Wali Kota. Karena membiarkan dan atau merawat kadis yang terlalu banyak masalah,” ucapnya.

Selama satu jam berorasi di depan Pemko Medan, tidak ada satu pun pejabat yang menanggapi. Sehingga akhirnya massa aksi beranjak menyampaikan aspirasinya di depan Gedung DPRD Kota Medan.

Koordinator aksi menyampaikan, apa yang menjadi tuntutan massa aksi, salah satunya ialah meminta pencopotan Kadishub Kota Medan dari jabatannya.
Di lokasi, terlihat Kepala Humas DPRD Medan menerima apa yang menjadi tuntutan massa aksi. Kemudian ia berjanji akan menyampaikan tuntutan tersebut kepada Ketua DPRD Medan.

penulis | Jeremi Taran

Related posts

Leave a Comment