Bupati Samosir Sampaikan Nota Pengantar LKPj Tahun Anggaran 2022

Vandiko T Gultom ST menyampaikan Nota Pengantar Atas Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPj) Bupati Samosir Tahun Anggaran 2022.

topmetro.news – Vandiko T Gultom ST menyampaikan Nota Pengantar Atas Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPj) Bupati Samosir Tahun Anggaran 2022.

Penyerahan berlangsung pada Rapat Paripurna DPRD Samosir di Gedung DPRD Kabupaten Samosir, Senin (10/4/2023).

Rapat paripurna dibuka Ketua DPRD Samosir Sorta E Siahaan didampingi Wakil Ketua Pantas Marroha Sinaga dan Nasib Simbolon. Setelah rapat memenuhi kuorum dan menyetujui tata tertib rapat, selanjutnya Ketua DPRD mempersilahkan Bupati Samosir membacakan Nota Pengantar Atas LKPj TA 2022.

Mengawali nota pengantarnya, Vandiko T Gultom ST mengatakan, APBD Kabupaten Samosir Tahun Anggaran 2022 adalah sebesar Rp901 miliar lebih. Dengan rincian, pendapatan daerah ditetapkan sebesar Rp855 miliar lebih dan terealisasi sebesar Rp818 miliar lebih. Atau sekira 95,65 persen.
Pendapatan daerah tersebut diperoleh dari PAD yang ditargetkan Rp84 miliar lebih terealisasi sebesar Rp68 miliar lebih (81,21 persen). Kemudian, pendapatan transfer sebesar Rp771 miliar lebih terealisasi Rp749 miliar lebih (97,22 persen). Serta target lain-lain pendapatan daerah yang sah Rp37,161 miliar, terealisasi sebesar Rp37,664 milair (101,35 persen).

Kemudian, Pengelolaan Belanja Daerah Kabupaten Samosir terdiri dari Belanja Operasi, Belanja Modal, Belanja Tak Terduga dan Belanja Transfer. Sebelumnya ditetapkan sebesar Rp901 milair lebih. Terealisasi sebesar Rp810 miliar lebih atau sebesar 89,93 persen.

Refocusing

Bupati Samosir mengatakan berdasarkan prioritas dan sasaran pembangunan yang telah ditetapkan untuk melaksanakan tugas pelayanan pemerintahan, pembangunan dan pembinaan kemasyarakatan TA 2022 hasil dari pembahasan anggaran oleh TAPD dan Banggar DPRD ditetapkan target program sebanyak 180 program dan terealisasi sebanyak 175 program atau sebesar 97,22 persen, yang dijabarkan dalam 364 kegiatan dan terealisasi sebanyak 350 kegiatan.

“Kami sampaikan bahwa berbagai target kinerja yang sudah dicanangkan dalam dokumen perencanaan tahun 2022, tidak sepenuhnya dapat direalisasikan karena refocusing anggaran untuk pemulihan penanganan Pandemi Covid-19 dan penanganan dampak inflasi,” terang Vandiko.

Tambah Bupati, bahwa dalam penyelenggaraan pemerintahan tak luput dari berbagai keterbatasan. Namun akan tetap berupaya agar pelaksanaan program, baik pelaksanaan pembangunan, penyelenggaraan pemerintah maupun pembinaan dan pemberdayaan masyarakat akan lebih responsif terhadap kebutuhan masyarakat, tepat sasaran dan akuntabel.

Mengakhiri nota pengantarnya, Bupati mengajak seluruh stakeholder dan elemen masyarakat Samosir untuk terus membangun kebersamaan dan sinergitas. Serta mengerahkan segala kemampuan dan kekuatan guna percepatan pembangunan dan peningkatan kesejahteraan masyarakat.

“Mari bersama-sama kita lakukan perbaikan dengan perubahan untuk meraih masa depan yang lebih baik di Kabupaten Samosir, Titik Awal Peradaban Batak, yang kita cintai ini,” tutup Vandiko.

Pada Rapat Paripurna LKPj TA 2022 tersebut, juga hadir Pj Sekdakab Samosir, Pimpinan OPD dan camat se-Kabupaten Samosir, serta insan pers.

sumber | RELIS

Related posts

Leave a Comment