Niat ke Warung, Dompet Fatimah Lewong Dijambret

TOPMETRO.NEWS – Seorang ibu rumah tangga, Siti Fatimah (38) warga Jalan Perjuangan menjadi korban penjambretan dua bandit jalanan yang mengendarai sepeda motor Supra saat korban berjalan kaki di Jalan Pancasila, simpang Jalan Tuba I, Kelurahan Tegal Sari Mandala III, Kecamatan Medan Denai, Minggu (12/11/2017) pagi.

Akibatnya dompet berisi uang tunai Rp500 ribu, KTP dan ATM milik korban raib dirampas kedua pelaku. Ditemani adiknya, korban membuat laporan pengaduan ke Mapolsek
Medan Area, Senin (13/11/2017) siang.

Kepada petugas, wanita berjilbab ini mengatakan penjambretan itu terjadi saat ia hendak pergi ke warung untuk membeli keperluan keluarganya. Dengan berjalan kaki korban melintas di Jalan Pancasila, tepat di Simpang Jalan Tuba I Kelurahan Tegal Sari III Kecamatan Medan Denai, dua pelaku yang mengenarai sepeda motoe Supra mendekati korban. Salah satu pelaku yang berada diboncengan langsung merampas dompet korban yang diselipkan di ketiak.

Spontan korban teriak jambret. Namun tak satupun warga mendengar teriakannya. Hingga pelaku berhasil kabur dengan membawa hasil rampasanya.

“Pelakunya dua orang boncengan naik Supra. Saya sempat teriak tapi tidak ada yang dengar karena kondisinya memang sepi,” kata korban.

Kapolsek Medan Area Kompol Hartono membenarkan adanya laporan tersebut.

“Anggota sedang lakukan cek TKP untuk penyidikan,” kata Hartono.(TM/13)

Related posts

Leave a Comment