Marcus/Kevin ke Final Tiongkok Terbuka 2018

tiongkok terbuka

topmetro.news – Ganda putra andalan Indonesia Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo berhasil menembus babak final Fuzhou Tiongkok Terbuka 2018. Langkah ini dipastikan setelah Marcus/Kevin yang menempati unggulan pertama berhasil mengalahkan pasangan Tiongkok Liu Cheng/Zhang Nan di semifinal, Sabtu (10/11/2018).

Dalam pertandingan sengit dan alot selama tiga gim, Marcus Kevin butuh waktu selama 1 jam 5 menit untuk mengakhiri dengan kemenangan 17-21, 21-18 21-14.

Sayang, all-Indonesian final di nomor ganda gagal terwujud. Pasalnya, satu ganda putra Indonesia lainnya yakni Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan kandas di semifinal

Dalam pertandingan selama 35 menit, Ahsan/Hendra menyerah kalah 14-21, 15-21 dari pasangan Tiongkok He Jiting/Tan Qiang.

Selanjutnya babak final Tiongkok Terbuka 2018 akan digelar Minggu (11/11/2018) besok.

Tunggal Putra

Sebelumnya, Anthony Sinisuka Ginting kalah atas Shi Yuqi, pemain asal Tiongkok. Dalam pertandingan berdurasi 62 menit ini, Anthony takluk dengan skor 21-16, 14-21, 14-21.

Di pertandingan hari ini, Anthony memulai gim dengan baik. Shi yang tak dapat mengendalikan keadaan di gim pertama, tak dapat menemukan ritme permainannya. Namun sebaliknya di gim kedua, Anthony banyak membuang kesempatan dengan melalukan kesalahan sendiri.

“Pada gim pertama, saya bisa menerapkan strategi yang sudah saya rencanakan, saya bisa menguasai permainan. Saya berusaha supaya lawan tidak mengarahkan bola ke atas, dan ini berhasil, lawan jadi banyak melakukan kesalahan sendiri,” kata Anthony.

“Shi bermain dengan pertahanan lebih rapat di gim kedua dan gim ketiga. Saya malah banyak memberikan dia kesempatan menerapkan pukulan yang memang menjadi keunggulannya. Selain itu saya kurang sabar, sudah banyak dapat poin, cepat juga kehilangan poin lagi,” ungkap Anthony.

“Soal stamina, hari ini tidak ada masalah, mungkin power pukulan yang harus ditingkatkan lagi. Beberapa kami smash saya sudah diantisipasi oleh lawan,” tambah Anthony. (TMN)

sumber: beritasatu.com

Related posts

Leave a Comment