Peningkatan Kunjungan Wisatawan ke Sumut Butuh Kesungguhan

peningkatan kunjungan wisatawan

Topmetro News – Peningkatan kunjungan wisatawan ke Provinsi Sumatera Utara (Sumut) akan berdampak positif terhadap perekonomian Sumut, khususnya peningkatan kesejahteraan masyarakat. Namun peningkatan kunjungan wisatawan itu butuh kesungguhan dan keseriusan semua pihak terkait untuk membangun daerah-daerah wisata yang ada di Sumut.

“Sehingga semakin banyak wisatawan yang berkunjung ke Sumut, baik domestik maupun manca negara,” ujar Musa Rajekshah, Wakil Gubernur Sumatera Utara (Wagubsu), Jumat (25/1/2019).

Peningkatan Kunjungan Wisatawan

Musa Rajekshah mengatakan, membangun pariwisata dalam kaitan peningkatan kunjungan wisata di daerah ini, salah satu yang terpenting menyadarkan masyarakat, bahwa kedatangan wisatawan akan menopang pertumbuhan ekonomi Sumut. Sekaligus menyejahterakan masyarakat sekitar daerah wisata, seperti Danau Toba dan destinasi wisata lainnya.

Mau Ikan Besar, Buat Umpan Besar

Dikatakan juga, selain pembangunan karakter dan sumber daya manusia (SDM), juga penting adanya infrastruktur pendukung, seperti akses jalan yang bagus, hotel bertaraf internasional, restoran dan lainnya.

“Karena itu, pembangunan infrastruktur pendukung sangat penting. Jika mau ikan besar buat umpan besar,” ujar Musa Rajekshah yang akrab disapa Ijeck.

Menurut dia, promosi pariwisata juga penting untuk mendongkrak kunjungan wisata di daerah ini, khususnya Danau Toba.

Untuk itu, sambungnya pula, perlu digelar even internasional, sehingga para wartawan media cetak dan elektronik dari berbagai negara akan datang, sehingga promowsi kawasan Danau Toba akan mendunia.

“Harus ada peningkatan dimasa mendatang.”

Reporter: JEREMI TARAN

Related posts

Leave a Comment