DKPP Diminta Copot Komisioner KPU Ilham Saputra

komisioner kpu

topmetro.news – Presiden Barisan Advokat Indonesia (BADI) Nur Aris melaporkan komisioner KPU Ilham Saputra ke Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP). Ilham mempunyai hubungan saudara dengan salah satu anggota Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandi, Yuga Aden.

BADI minta Ilham dinonaktifkan sementara untuk mencegah konflik kepentingan dan mencegah terjadi kecurangan. Ilham dilaporkan oleh BADI ke DKPP, Senin (22/4/2019) siang.

“Kemarin siang kami melaporkan terkait dengan viralnya huhungan bahwa salah satu komisioner KPU memiliki hubungan saudara dengan salah satu tim pemenangan paslon 02,” ujar Nur Aris saat dihubungi, Selasa (23/4/2019).

Menurut Nur Aris, sesuai Peraturan DKPP Nomor 2 Tahun 2017, komisioner KPU yang memiliki hubungan keluarga dengan tim pemenangan, maka wajib memberitahukan kepada publik atau umum agar bisa bersikap netral.

“Sementara yang bersangkutan baru sampaikan. Setelah viral di medsos baru yang bersangkutan umumkan. Dan sayangnya pengumuman itu setelah pencoblosan tanggal 17 April. Setelah pencoblosan berlangsung dan di medsos yang bersangkutan mengumumkan,” terang dia.

BACA | Ketua KPU: 90 Petugas KPPS Meninggal Dunia

Netralitas Komisioner KPU

Nur Aris mengatakan, seharusnya sejak pembentukan tim pemenangan 01 dan 02, Ilham Saputra harus mengumumkan dirinya mempunyai hubungan keluarga dengan tim pemenangan 02.

“Kami minta DKPP untuk memberhentikan sementara waktu hingga selesainya pengumuman hasil real count 22 Mei,” pungkas Nur Aris.

Ilham dilaporkan terkait Pasal 8 Huruf (k) dan Pasal 14 huruf (a) Peraturan DKPP Nomor 2 tahun 2017 tentang Kode Etik dan Pedoman Perilaku Penyelenggara Pemilu.

Sementara Ilham Saputra juga sudah menegaskan bahwa dirinya siap menghadapi sidang DKPP dan menjelaskan situasinya. Ilham menegaskan dirinya bekerja profesional dan kakaknya Yuga juga bekerja secara profesional.

“Saya siap menjelaskan ke DKPP. Saya profesional kok sebagai penyelenggara pemilu yang berintegritas. Dan tidak berpihak kepada siapa pun. Abang saya juga bekerja profesional,” tegas Ilham

sumber | beritasatu.com

Related posts

Leave a Comment