Kapolres Lhokseumawe Sumpah Panitia Pendaftaran Polri

TOPMETRO.NEWS – Kapolres Lhokseumawe Sumpah panitia pendafaran Polri terdiri dari 20 orang yang terdiri dari panitia Internal Polres Lhokseumawe dan Panitia Ekternal Perwakilan dari Dinas Kesehatan, Dukcapil, Kemenag dan Dinas P dan K Kota Lhokseumawe.

Kapolres Lhokseumawe AKBP Hendri Budiman dalam arahannya mengatakan,sumpah ini bukan hanya untuk seremonial saja, sumpah bertujuan agar panitia jangan hanya takut kepada hukum, terhadap atas tetapi yang paling utama adalah amanah ini di pertanggung jawabkan kepada Allah dan takutlah kepada Allah SWT,”ujarnya

Lanjutnya, dari tahun ketahun selalu timbul permasalahan adanya masyarakat yang tertipu oleh aparatur pemerintahan negara, dan ini tidak hanya terjadi pada penerimaan polri tapi penerimaan PNS pun juga terjadi.

“Kita ingin polres ini jadi barometer pada intansi lainnya, bahwa kita benar-benar menghilangkan budaya seperti itu,”ungkap Kapolres.

Saya berharap panitia tidak berikan janji atau iming, tapi berikan motivasi dan tidak ada yang mengawal calon polri mendaftar nantinya, apabila dikawal dan dibantu akan dilakukan diskualifikasi,”kata Kapolres.

Sambungnya, pendaftaran disini tahap awal dan penentuannya akan dilanjutkan di Polda, tapi di tahap awal ini kita tidak ingin ada panitia yang memolorkan persayaratan calon pendaftar yang tidak memenuhi syarat baik itu tinggi badan dan persyaratan lainnya, semua harus di lengkapi,”Jelasnya.

“Jadi yang disumpah hari ini, harus siap lakukan perubahan apalagi Polres Lhokseumawe menjadi barometer kinerja di Polda Aceh,” Tegas AKBP Hendri Budiman.(TMD/025)

Related posts

Leave a Comment