Agar Rahim Tetap Sehat, Hindari Makanan dan Minuman Ini

TOPMETRO.NEWS – Pentingnya agar rahim tetap sehat untuk menunjang kesehatan reproduksi wanita dan juga menjadi penunjang kesehatan janin dan bayi yang akan dikandung. Hal-hal yang harus dihindari untuk dikonsumsi secara terus-menerus oleh wanita untuk menjaga kesehatan rahim yaitu sebagai berikut:

Telur mentah
Telur memang makanan yang sehat dan kaya akan zat-zat yang berguna bagi tubuh. Namun telur yang dikonsumsi dalam keadaan mentah sangat berbahaya bagi tubuh karena berpotensi adanya salmonella di dalamnya. Banyak produk yang membuat bahan dari telur mentah di dalamnya seperti mayonais, es cream buatan sediri dan makanan lain yang berasal dari bahan telur mentah. Untuk menjaga agar telur menjadi sehat maka masak terlur sampai matang walaupun dimasukkan dalam makanan. Selain itu, hindari mengkonsumsi telur lebih dari 3 butir dalam satu hari.

Gula
Mengkonsumsi gula juga dapat mengakibatkan penurunan kesuburan. Selain dapat mengakibatkan obesitas gula yang berlebih dapat membahayakan rahim. Mengkonsumsi makanan junc food dan gula yang berlebih akan menyebabkan penyakit bagi tubuh karena pemanis buatan yang terkandung di dalamnya.

Alkohol
Sudah tidak diragunakan lagi, mengkonsumsi alkohol tidak baik untuk kesehatan dan juga dapat mengakibatkan kehamilan teganggu bahkan tidak bisa hamil. Seseorang laki–laki yang mengkonsumsi alkohol juga mengalami penurunan kesuburan pada perkembangan sperma. Alkohol bersifat merusak janin dan membuat bayi yang lahir menjadi premature atau cacat.

Kafein
Teh, soda, rokok, kopi dan coklat mempunyai kandungan kafein di dalamnya. Kafein dapat menurunkan tingkat kesuburan. Mengkonsumsi kafein secara terus menerus setiap hari dapat meningkatkan tingkat kecemasan yang menyebabkan terganggunya proses konsepsi.

Daging mentah
Hindari makanan daging mentah, seperti seafood, kerang dan daging yang mentah. Daging yang mentah mempunyai risiko kontaminasi bakteri coliform, toksoplasmosis, dan salmonella. Selain itu juga terdapat bakteri listeria yang dapat menyebabkan keracunan pada bayi.(TMN)

Related posts

Leave a Comment