Indonesia Kecam Serangan Teror Kereta di Rusia

TOPMETRO.NEWS – Pemerintah Indonesia mengecam serangan teror yang terjadi di kawasan kereta bawah tanah di St. Petersburg, Rusia pada (3/4).

Serangan tersebut telah menyebabkan sedikitnya 11 orang tewas dan puluhan lainnya luka-luka.

Dalam rilis yang diterima Tempo dari Kementerian Luar Negeri, Selasa (4/4), Pemerintah Indonesia juga menyampaikan duka cita yang mendalam kepada korban dan keluarga yang ditinggalkan.

Pemerintah Indonesia menyampaikan solidaritas terhadap Pemerintah dan rakyat Russia dalam menghadapi situasi saat ini.

Hingga rilis ini dikeluarkan, belum terdapat laporan WNI di St. Petersburg yang menjadi korban pada saat serangan.

KBRI Moscow terus melakukan koordinasi dengan otoritas setempat untuk mendapatkan perkembangan terbaru dari kejadian tersebut.

KBRI Moscow terus melakukan koordinasi dengan tokoh masyarakat dan mahasiswa di Russia, dan meminta WNI untuk terus waspada, menghindari tempat-tempat yang berpotensi menjadi target serangan dan mematuhi aturan keamanan yang diberlakukan otoritas setempat.

Related posts

Leave a Comment