KPU Samosir Gelar Test Wawancara Calon PPK

tahapan test wawancara

topmetro.news – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Samosir menggelar tahapan test wawancara kepada calon Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Pemilihan Kepala Daerah 2020, di Kantor KPU Samosir, Jalan Rianiate, Kecamatan Pangururan, Kabupaten Samosir, Sabtu (8/2/2020) dan Minggu (9/2/2020).

Ketua KPUD Samosir Ika Rolina Samosir SP mengatakan, bahwa pelaksanaan ujian seleksi calon anggota PPK berjalan dengan baik, adil, dan transparan.

Tim penguji terdiri dari lima komisioner dan Sekretaris KPU Kabupaten Samosir. Di antaranya Divisi Parmas (Partisipasi Masyarakat) dan SDM (Sumber Daya Manusia) Monang Sinaga, Robinsar J Barus SH. Divisi Teknis Penyelenggaraan Gomgom Situmorang SE, Divisi Program dan Data, dan Divisi Hukum dan Pengawasan Barita C Malau ST.

Anggota KPU Samosir Barita C Malau dan Sekretaris KPU Pahala Sinaga saat mewawancara calon PPK | topmetro.news

Materi Test Wawancara

Ika Rolina menjelaskan, bahwa materi dalam test wawancara yakni pengetahuan umum, pengetahuan kepemiluan, teknis kepemiluan, wawasan kewilayahan dan klarifikasi tanggapan masyarakat.

“Materi test wawancara sudah ditetapkan dan sama untuk semua peserta. Nanti akan ada tambahan pertanyaan untuk peserta jika ada tanggapan masyarakat yang akan diklarifikasi oleh peserta,” tuturnya.

Pelaksanaan test wawancara calon PPK, juga diawasi oleh komisioner Bawaslu Kabupaten Samosir. Yakni Rianto Nainggolan selaku Divisi Pengawasan dan Robintang Naibaho SH Divisi Hukum Penindakan Pelanggaran dan Penyelesaian Sengketa ( HPPPS).

BACA JUGA | KPU Samosir Umumkan 10 Besar PPK

Untuk diketahui, tahapan test wawancara perekrutan anggota PPK dibagi menjadi dua gelombang.

Gelombang I yang dilaksanakan Sabtu (8/2/2020):

  1. Kecamatan Simanindo
  2. Kecamatan Sitiotio
  3. Kecamatan Onan Runggu
  4. Kecamatan Nainggolan
  5. Kecamatan Ronggurnihuta.

Gelombang II dilaksanakan Minggu (9/2/2020):

  1. Kecamatan Pangururan
  2. Kecamatan Palipi
  3. Kecamatan Sianjur Mula-Mula
  4. Kecamatan Harian.

reporter | TIM

Related posts

Leave a Comment