Prediksi Piala Liga Eropa 2019-2020: Club Brugge vs Manchester United

piala liga eropa manchester united

topmetro.news – Prediksi Piala Liga Eropa 2019-2020 antara Club Brugge vs Manchester United. Tim wakil Inggris Manchester United akan bertandang ke markas Club Brugge pada leg pertama babak 32 besar Liga Europa 2019/20, pada Jumat (21/02/2020) pukul 00:55 WIB di Stadion Jan Breydel, Belgia. Manchester United datang ke Belgia bermodal kepercayaan diri berkat kemenangan manis di laga terakhirnya.

Prediksi Piala Liga Eropa Tampil Percaya Diri

The Red Devils yang sukses menumbangkan Chelsea di pertandingan termutakhirnya kemungkinan bakal tampil percaya diri saat bertandang ke Belgia. Harry Maguire dan rekan-rekan tentu juga ingin membuka peluang untuk tampil di Liga Champions musim depan.

Selain melalui jalur 4 besar Liga Inggris, The Red Devils dapat menggunakan ‘pintu’ Liga Eropa yang menyediakan satu tiket ke Liga Champions, yakni bagi sang juara kompetisi. Ole Gunnar Solskjaer, juru taktik Manchester United, percaya diri anak asuhnya dapat lolos ke Liga Champions dengan dua jalur yang ada.

Sukses Tumbangkan Chelsea

Di Liga Inggris, mereka sukses menumbangkan Chelsea yang membuat jarak keduanya kini tinggal terpaut 3 poin saja. Selain itu, kemenangan atas Chelsea menambah kepercayaan diri anak asuhnya untuk menatap leg pertama babak 32 besar Liga Eropa.

Di sisi sebaliknya, pelatih Club Brugge, Philipe Clement, menyebut anak asuhnya bakal berusaha maksimal untuk mengalahkan tim tamu. Meskipun begitu, Clement mengaku tidak akan membebani anak asuhnya dengan target tinggi mengingat Manchester United kemungkinan bakal tampil habis-habisan.

Jangan Kecewakan Pendukung

“Liga Eropa penting bagi Manchester United, jadi mereka akan tampil habis-habisan melawan kami. Saya benar-benar menantikan ini. Tiket pertandingan sudah terjual habis, sehingga kami tak boleh mengecewakan pendukung kami,” tutur Philipe Clement dikutip situs resmi UEFA.

Meski sempat menderita kekalahan 2-1 melawan Astana, hal itu terjadi ketika mereka menurunkan tim lapis keduanya. Sementara dengan tim utama, The Red Devils meraih empat kemenangan dan sekali seri tanpa sekalipun kebobolan.

Di lain pihak, Club Brugge tampil luar biasa pula. Meskipun tidak meraih satu pun kemenangan, mereka mampu menahan Real Madrid dan PSG di fase grup.(TM-YOFE)

Statistik Pertandingan Club Brugge vs Manchester United

Head to Head Club Brugge vs Manchester United :

27-08-2015 Club Brugge 0-4 MU (UCL)
19-08-2015 MU 3-1 Club Brugge (UCL)

Lima Pertandingan Terakhir Club Brugge :

30-01-2020 Charleroi 0-0 Club Brugge (Liga)
02-02-2020 Club Brugge 1-0 R Antwerp (Liga)
06-02-2020 Z Waregem 1-2 Club Brugge (Piala Liga)
13-02-2020 S Liege 0-0 Club Brugge (Liga)
16-02-2020 Club Brugge 2-1 Waasland-Beveren (Liga).

Lima Pertandingan Terakhir Manchester United :

23-01-2020 MU 0-2 Burnley (EPL)
26-01-2020 Tranmere 0-6 MU (Piala FA)
30-01-2020 City 0-1 MU (Carabao Cup)
02-02-2020 MU 0-0 Wolverhampton (EPL)
18-02-2020 Chelsea 0-2 MU (EPL)

Prediksi Menang Club Brugge vs Manchester United :

POIN 1/2:0
GOL 0-2

Prediksi Susunan Pemain Club Brugge vs Manchester United :

Club Brugge : Simon Mignolet; Clinton Mata, Brendon Mechele, Simon Deli; Kreppin Diatta, Hans Vanaken, Eder Balanta, Ruud Vormer, Federico Ricco; Emmanuel Bonaventure Dennis, Michal Krmencik.

Manchester United : Sergio Romero; Diogo Dalot, Phil Jones, Harry Maguire, Brandon Williams; Scott McTominay, Andreas Pereira; Mason Greenwood, Bruno Fernandes, Daniel James; Odion Ighalo.

Related posts

Leave a Comment