PT Allegrindo Salurkan CSR Berupa Masker ,kepada Warga Kecamatan Purba

topmetro.news – Untuk kesekian kalinya, PT Allegrindo kembali menyalurkan Corporate Social Responsibility (CSR) perusahaan kepada warga yang tinggal di seputaran perusahaan tersebut. Kali ini, Jumat (23/10), perusahaan menyerahkan 2.000 masker kepada warga di tiga desa yang berada di sekitar perusahaan, yakni Desa Urung Pane, Desa Nagori Tongah, dan Desa Salbe.

HRD Allegrindo Medan, Abu Kasim, didampingi HRD Allegrindo Simalungun Binsar Sitepu, menjelaskan, bantuan diberikan secara simbolis di depan kantor Allegrindo yang berada di Desa Urung Pane, Kecamatan Purba, Kabupaten Simalungun. Hal itu, katanya, dilakukan sebagai bentuk kepedulian perusahaan terhadap kesehatan warga, khususnya di masa pandemic Covid 19.

“Bantuan masker ini merupakan bagian dari tanggung jawab sosial perusahaan (Corporate Social Responsibility). Kita peduli dengan kesehatan warga di sekitar kita, saat pandemi Covid-19 seperti saat ini,” imbuhnya.

PT Allegrindo kembali menyalurkan Corporate Social Responsibility (CSR) perusahaan

Dia menambahkan, pada awal pandemic Covid 19, perusahaan telah melakukan penyemprotan disinfektan di Desa Urung Pane. “Untuk kegiatan sosial lainnya, kita membantu pembangunan gereja di Desa Urung Pane dan sumbangan dana untuk pembangunan masjid di Kecamatan Purba,” paparnya.

Sedangkan untuk bantuan yang paling sering diserahkan adalah pemberian kompos kepada masyarakat. Sebab, perusahaan bergerak di bidang ternak dan mayoritas warga berprofesi sebagai petani. “Bantuan untuk kegiatan pemuda setempat juga sering kita berikan. Kalau bantuan kompos itu paling dibutuhkan warga, mengingat 90 persen dari mereka merupakan petani,” urainya.

Sementara perwakilan Kepala Desa Urung Pane, Alvons Jon Sahlim Damanik mengucapkan terima kasih kepada PT Allegrindo atas kepeduliannya terhadap kesehatan warga. Selaku penghulu, dia berjanji akan menyampaikan masker tersebut kepada warga desa.

“Jumlah Kepala Keluarga di desa kita ada 517 KK. Di tengah situasi pandemi ini, kita juga waspada dengan pendatang yang datang ke desa kita. Apalagi jika pendatang itu berasal dari zona merah,“ terangnya.

Damanik juga mengaku, pihaknya terus mensosialisasikan tiga M yakni mencuci tangan, memakai masker dan menjaga jarak kepada warga.

Hal serupa juga disampaikan Kepala Desa Salbe, Henry dan Kepala Desa Nagori Tongah, Panser. Panser berharap kedepan ada lagi bantuan yang diberikan Allegrindo kepada warga. “Bantuan bibit jeruk juga kami perlukan. Mudah-mudahan kedepan dapat diwujudkan Allegrindo kepada kita,“ imbuhnya.

Dia merinci, Desa Nagori Tongah memiliki 425 kepala keluarga. “Masing-masing rumah nanti akan saya berikan masker ini agar selalu mereka gunakan setiap beraktivitas keluar rumah untuk menekan penyebarluasan Covid 19,“ urainya.

 

Penulis: THAMRIN SAMOSIR

Related posts

Leave a Comment