Ketum DPP Horas Bangsa Batak: Pemerintah Kurang Maksimal Atasi Intoleransi

pemerintah agar tegas terhadap

topmetro.news – DPP Horas Bangso Batak melalui ketua umumnya, meminta kepada pemerintah agar mengambil langkah-langkah lebih tegas terhadap kelompok-kelompok teroris, radikalis, maupun kelompok-kelompok intoleran.

Hal mereka sampaikan menyikapi pembunuhan dan pembakaran rumah serta gereja yang ada dalam wilayah Sulawesi. Sebab menurut mereka, pemerintah selama ini terkesan kurang maksimal mengatasi intoleransi. Yang kemudian bisa berkembang menjadi radikal dan jadi teroris.

“Kami melihat selama ini, pemerintah kurang maksimal melakukan tindakan terhadap para teroris, terhadap para radikalis, maupun terhadap kelompok-kelompok intoleran. Sehingga hal ini selalu terulang dan terulang kembali,” kata Ketum DPP HBB Lamsiang Sitompul SH MH, kepada topmetro.news, Minggu (29/11/2020.

Untuk itu, kata Lamsiang, maka pemeritah harus betul-betul melakukan upaya yang maksimal. Sehingga jangan lagi terjadi hal seperti ini, untuk kemudian hari.

BACA JUGA | Pos Pelayanan Bala Keselamatan Dibakar, 2 Pelayan Tewas, Nih Kata Pdt Damanik

Momentum Tumpas Teroris

Selain itu, Horas Bangso Batak berharap, agar kejadian ini harus menjadi momentum bagi pemerintah, untuk menumpas segala tindakan-tindakan teroris, radikalis, maupun intoleran, sampai ke akar-akarnya. “Karena tindakan teroris itu bermula dengan sikap intoleran dan radikal,” katanya.

“Jadi, momentum ini harus dibuat oleh pemerintah menjadi momentum untuk menumpas habis paham-pahan radikalis, intoleran, dan terorisme,” tegasnya.
Pada kesempatan itu, Lamsiang Sitompul juga menyoroti keberadaan aparat keamanan, terutama yang ada kaitan dengan terorisme. Menurut Lamsiang, dengan adanya kejadian tersebut, maka aparat sudah kecolongan.

“Ini kan banyak aparat yang harus terlibat. Ada polisi, ada tentara, ada BIN, ada BNPT, ada Densus 88. Saya pikir dalam hal ini, aparat keamanan tentu sudah kecolongan, sehingga hal ini bisa terjadi,” sebutnya.

“Sekali lagi, kami minta tindakan tegas pemerintah terhadap semua kelompok-kelompok teroris, radikalis, maupun intoleran. Agar pemerintah menumpas sampai ke akar-akarnya. Sehingga hal-hal seperti ini tidak lagi terulang untuk kemudian hari,” tutupnya.

reporter | Jeremi Taran

Related posts

Leave a Comment