Bom di Makasar, Ketua PSI Sumut: Masyarakat Jangan Terprovokasi

Bom di Makasar, Ketua PSI Sumut: Masyarakat Jangan Terprovokasi

topmetro.news – Ketua Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Provinsi Sumatera Utara (Sumut), H. M Nezar Djoeli sangat menyesalkan dan mengutuk keras terjadinya aksi bom diduga bunuh diri di Gereja Katedral Makasar pada Minggu (28/03/2021) pagi. Ia berharap masyarakat harus tetap menjaga persatuan dan kesatuan bangsa serta tidak mudah terprovokasi atas peristiwa tersebut.

Nezar juga menyebutkan, dugaan bom bunuh diri yang terjadi hari ini patut disayangkan. Apalagi peristiwa tersebut terjadi di depan rumah ibadah yaitu Gereja Katedral Makassar.

Menurutnya, apa yang terjadi patut menjadi perhatian pemerintah, apalagi  ditengah kondisi pandemi yang sedang melanda dunia dan di negara Indonesia.

“Sehingga dengan kejadian ini  kita semua harus tetap waspada serta tetap mempererat tali silaturahmi. Tetap bersama-sama melawan aksi yang di duga dilakukan oleh orang yang tidak bertanggung jawab,” kata Nezar.

“Peristiwa tersebut menjadi pelajaran penting bagi seluruh rakyat Indonesia. Dan seharusnya aksi-aksi tersebut tidak terjadi ditengah kesulitan perekonomian saat ini,” tambah Ketua PSI Sumut H. M Nezar Djoeli kepada wartawan.

Nezar meminta kepada seluruh masyarakat  khususnya di Makassar agar tetap tenang dan mempercayakan sepenuhnya kepada aparat penegak hukum agar dapat mengungkap peristiwa tersebut.

“Kepada saudara-saudara kita di Makassar yang terkena musibah atau korban atas peristiwa ini tetap sabar juga jangan panik. Mari bersama-sama kita lawan aksi kekerasan teror bom di negara kita,” tutup Nezar.

Related posts

Leave a Comment