Kapoldasu Jamin Keamanan Wisatawan ke Danau Toba dengan Menambah Polisi Pariwisata

Pos Polisi Pariwisata

topmetro.news – Dalam rangka memberikan jaminan keamanan bagi wisatawan yang berkunjung ke daerah destinasi Superprioritas Pariwisata Danau Toba, Polda Sumut menambah penguatan pengamanan melalui pendirian unit markas Pos Polisi Pariwisata.

Kapoldasu Irjen Pol RZ Panca Putra Simanjuntak menegaskan hal itu pada peresmian Pos Polisi Pariwisata, Senin (12/4/2021), di Desa Ajibata, Kecamatan Lumbanjulu Kabupaten Toba. Hadir Gubsu Edy Rahmayadi, Kasdam I/BB Brigjen TNI Didied Pramudito, dan Wakajati Sumut Agus Salim. Kemudian, Bupati Karo Terkelin Brahmana SH MH, Bupati Simalungun JR Saragih. Juga, Dandim 0205/TK Letkol Kav Yuli Eko Hadyanto, Kapolres Tanah Karo AKBP Yustinus Setyo Indriono SH SIK. Serta bupati se-Kawasan Danau Toba.

Dalam arahannya, Kapolda Sumut menyebutkan, keberadaan unit markas Pos Polisi Pariwisata untuk mendukung program pemerintah yang telah menetapkan lima destinasi superprioritas pariwisata. Salah satunya Danau Toba.

Tentu, Polda Sumut dalam menyikapi program tersebut dan seusai konsep sebagai Polri Presisi. Atau pemolisian prediktif, responsibilitas, dan transparansi berkeadilan. Sehingga wajib memberikan jaminan keamanan dan memberikan rasa aman bagi pengunjung ke Danau Toba.

“Unit Pos Polisi Pariwisata ini mudah-mudahan dapat melayani dan memberikan jaminan rasa keamanan. Sebab akan ditempatkan personil dan petugasnya terdiri dari udara dan perairan. Sedangkan alat pendukung beroperasinya tugas tugas unit pos Polisi Pariwisata sudah siap sesuai kebutuhan,” terangnya.

Lebih lanjut ia mengungkapkan, Unit Pos Polisi Pariwisata ini bukan hanya melayani di seputaran Ajibata saja. Tapi akan mengontrol tujuh kabupaten yang berada di Kawasan Danau Toba.

Apresiasi Polisi Pariwisata

Sementara itu, Gubernur Edy Rahmayadi menyampaikan apresiasinya kepada Polda Sumut yang telah menunjukkan eksitensinya mendukung program pemerintah dalam destinasi superprioritas pariwisata khusus daerah Danau Toba. Yakni, dengan membangun unit Pos Polisi Pariwisata, sebagai jaminan keamanan.

Sementara, Bupati Karo Terkelin Brahmana SH MH yang hadir bersama Kapolres Tanah Karo AKBP Yustinus Setyo Indriono dan Dandim 0205/TK Letkol Kav Yuli Eko Hadyanto menyatakan sepakat mendukung keberadaan unit Pos Polisi Pariwisata di Ajibata.

“Kemajuan Pos Polisi Pariwisata harus disertai komitmen Forkopimda dalam pembersihan Keramba Jaring Apung (KJA). Sehingga selaras dan sejalan dengan pengembangan destinasi superprioritas Danau Toba. Khususnya di Tongging,” kata Terkelin.

reporter | Rafael M Putra Pinem

Related posts

Leave a Comment