topmetro.news – Tim Gugus Tugas Puskesmas bersama anggota Danramil dan Polsek Kecamatan Gunung Meriah Aceh Singkil kembali melakukan penyemprotan desinfektan di rumah warga yang terkonfirmasi positif Covid-19.
Setidaknya perkembangan kasus Corona di Aceh Singkil kembali mengalami kenaikkan beberapa minggu terakhir. Tercatat di Kecamatan Gunung Meriah saja pada tahun 2021 ini sudah ada 34 kasus.
Kepala Puskesmas Gunung Meriah Haryono kepada reporter topmetro.news mengatakan bahwa, pada Hari Kamis (27/5/2021) saja, ada lima orang terkonfirmasi positif.
“Hari ini kita kembali melakukan penyemprotan desinfektan di rumah pasien terpapar Covid 19. Setidaknya ada lima kasus bertambah hari ini,” ucap Haryono.
Setidaknya ada 34 kasus reaktif Covid 19 tahun 2021 ini. Sebanyak 17 di antaranya sudah sembuh dan 17 orang lagi masih dalam dalam isolasi. Antara lain dua orang isolasi di RSU. Sementara 15 orang lagi di rumah melakukan isolasi secara mandiri.
Dengan tingginya angka peredaran kasus di Kecamatan Gunung Meriah, maka diharapkan kepada warga untuk terus mematuhi protokol kesehatan. Yakni dengan menjaga 5M (Mencuci tangan, Memakai masker, Menjaga jarak, Menghindari kerumuman dan Mengurangi Mobilitas) untuk menekan kasus Covid-19.
“Serta mau mengikuti program imunisasi Covid-19,” tuturnya.
reporter | Rusid Hidayat Berutu