Pesawat Cessna 172N Jatuh ke Danau, 3 Turis Hilang

Pesawat Cessna 172N Jatuh ke Danau, 3 Turis Hilang

topmetro.news – Otoritas di Islandia menemukan sebuah pesawat berbadan kecil di sebuah dasar danau dua hari setelah mendapat laporan pesawat hilang. Kepolisian Islandia pada Sabtu, 5 Februari 2022, mengatakan dalam pesawat itu ada tiga turis dan satu pilot.

Surat kabar Morgunbladid di Islandia mewartakan pesawat nahas itu jenis Cessna 172N, yang membawa tiga orang turis. Burung besi tersebut, terbang pada Kamis, 3 Februari 2022, dari Belgium. Lalu ke Belanda dan Amerika Serikat, untuk melakukan sebuah tur melihat-lihat pemandangan.

Pasukan penjaga pantai Islandia mengatakan mereka melihat pesawat Cessna 172N jatuh ke dalam danau Thingvallavatn, yang berlokasi sekitar 40 kilomter dari wilayah utara Ibu Kota Reykjavik. Penemuan bangkai pesawat atas bantuan sebuah kapal selam

Pesawat Cessna 172N tersebut tidak ditarik ke permukaan dan jasad para penumpang dalam pesawat itu belum ada yang ditemukan. Kementerian Luar Negeri Belanda mengatakan sudah mendapat kabar dari perusahaan pemilik pesawat bahwa seorang laki-laki warga negara Belanda yang tinggal di Belgia, adalah salah satu penumpang dalam pesawat tersebut.

Pasukan penjaga pantai Islandia belum mau berkomentar asal negara dua turis lainnya dalam pesawat naas tersebut. Mereka juga tak mau berkomentar apakah ada penumpang lain di burung besi tersebut.

 

Sumber: Tempo.co

 

 

Related posts

Leave a Comment