Kembali Si Jago Merah Hanguskan Rumah Warga Langkat

Si Jago Merah kembali mengamuk dan menghanguskan rumah warga

topmetro.news – Si Jago Merah kembali mengamuk dan menghanguskan rumah warga. Kali ini yang menjadi sasaran amukan si Jago Merah rumah milik Alam Cahaya (51) di Jln. Perniagaan Link.VI Kelurahan Stabat Baru, Kecamatan Stabat, Kabupaten Langkat, Rabu (16/3/2022).

Informasi yang disampaikan Kapolsek Stabat AKP Ferry Ariandy SH MH, melalui Kasi Humas Polres Langkat AKP Joko Sumpeno, kronologis kejadian sekira pukul 13.30 WIB. Saat itu Kanit Reskrim bersama team Opsnal dan Piket Jaga Polsek Stabat mendapat informasi dari warga bahwasanya ada 1 unit rumah terbakar.

Setelah itu, Kanit Reskrim Ipda SI Ginting beserta anggota Opsnal langsung mengecek ke lokasi dan melaporkan kepada Kapolsek Stabat AKP Ferry Ariandy SH MH dan memerintahkan Kanit Reskrim dan anggota untuk melakukan pengamanan dan pengumpulan baket di TKP.

Berdasarkan keterangan warga ataupun saksi di lapangan mengatakan bahwa terjadinya kebakaran rumah tersebut akibat arus pendek listrik PLN. “Selanjutnya Anggota Reskrim menghubungi pihak pemadam kebakaran dari Pemkab Langkat,” ujarnya.

Selanjutnya, anggota Opsnal melakukan introgasi kepada saksi yang menerangkan bahwa pada saat kejadian kebakaran rumah korban dalam keadaan kosong.

“Satu keluarga tidak berada di rumah. Kemudian saat kejadian kebakaran warga tetangga sekitar rumah korban berusaha melakukan pemadaman air dengan menyiram air dari rumah tetangga menggunakan peralatan seadanya. Karena kondisi bangunan rumah korban dengan dinding terbuat dari bahan kayu papan, api dengan cepat membakar seisi rumah. Barang milik korban seperti sepeda motor, surat berharga, televisi, pakain dan uang tunai tidak ada dapat diselamatkan,” terangnya.

Ironisnya, lokasi kejadian rumah terbakar tersebut terletak di pinggir jalan dan hanya berbatasan beberapa meter dari rumah tetangga. Namun api cepat dipadamkan oleh tim petugas pemadam kebakaran dari Pemkab Langkat dibantu warga sekitar dan personil Babinsa Stabat, sehingga tidak menjalar ke rumah warga lainnya. Api dapat dipadamkan sekitar 1 jam dari kejadian sekitar pukul 14.20 WIB

Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa kebakaran tersebut. Namun kerugian ditaksir berkisar Rp200 juta.

reporter | Rudy Hartono

Related posts

Leave a Comment