Korut Umumkan Temuan Covid-19 Pertama, Kim Jong-un Perintahkan Lockdown

Korut Umumkan Temuan Covid-19 Pertama, Kim Jong-un Perintahkan Lockdown

topmetro.news Pemimpin Tertinggi Korea Utara (Korut) Kim Jong-un memerintahkan penutupan wilayah (lockdown) nasional secara ketat setelah pemerintahannya mengonfirmasi kasus Covid-19 pertama pada Kamis (12/5/2022).

“Pemimpin Tertinggi Kim Jong-un menyerukan semua kota dan kabupaten di seluruh negeri benar-benar mengunci wilayah mereka,” bunyi laporan kantor berita pemerintah Korut, KCNA.

KCNA menjelaskan seluruh pabrik, badan usaha, hingga rumah warga harus lockdown dan ditata ulang secara sempurna. Guna menghentikan ‘penyebaran jahat’ virus corona.

Korut mengumumkan kasus pertama Covid-19 setelah tiga tahun pandemi berlangsung.

Pyongyang langsung mengumumkan insiden ini sebagai “darurat nasional yang parah” setelah tiga tahun mengklaim berhasil mencegah kemunculan virus corona.

KCNA mengatakan sampel yang diambil dari pasien yang sakit demam di Pyongyang pada Minggu pekan lalu ‘konsisten dengan’ Covid-19 varian Omicron yang sangat mudah menular.

Pejabat tinggi negara itu, termasuk Pemimpin Tertinggi Kim Jong-un, langsung mengadakan pertemuan darurat politbiro. Untuk membahas wabah Covid-19 yang baru muncul di Korut ini.

Pemerintah Korut mengumumkan mereka akan menerapkan sistem pengendalian virus darurat maksimum.

Korut memastikan seluruh kegiatan bisnis dan produksi akan menerapkan isolasi demi mencegah penyebaran penyakit.

Negara bersenjata nuklir yang tengah terpuruk dengan krisis ekonomi dan pangan ini masih menutup rapat wilayahnya dari dunia luar. Sejak awal pandemi Covid-19 menyebar sekitar awal 2020.

Menurut Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), Korea Utara pada akhir 2020 telah melakukan 13.259 tes Covid-19 dan semuanya negatif.

Analis khawatir sistem kesehatan Korea Utara yang bobrok harus mati-matian untuk mengatasi wabah virus Covid-19 yang baru muncul ini.

 

Sumber: CNN

Related posts

Leave a Comment